Gempa 6 Magnitudo Guncang Pulau Buru, Maluku

9 Juni 2020 12:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
Gempa berkekuatan 6 magnitudo mengguncang Pulau Buru, Maluku. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi pada Selasa (9/6) pukul 13.56 WIT.
ADVERTISEMENT
Pusat gempa berada di 126 Km barat daya Pulau Buru, Maluku. Tepatnya dengan koordinat 4,15 lintang selatan dan 126,39 bujur timur pada kedalaman 10 Km.
"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG melalui akun Twitternya, @infoBMKG.
Hingga berita ini ditulis, belum ada laporan mengenai kerusakan maupun korban jiwa akibat gempa di Pulau Buru, Maluku, ini.
Gempa ini dirasakan pada skala II-IV MMI di sejumlah daerah. Skala II MMI artinya getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
Skala III MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah, terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
Sedang skala IV MMI artinya getaran dirasakan oleh hampir semua penduduk, orang banyak terbangun, gerabah pecah, barang-barang terpelanting, tiang-tiang dan barang besar tampak bergoyang, bandul lonceng dapat berhenti.
ADVERTISEMENT
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.