news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Gerindra: Keponakan Prabowo Digodok Jadi Cawalkot atau Calon Wawalkot Tangsel

6 Juli 2020 21:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakil ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Nama keponakan Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Rahayu Saraswati, tengah digodok untuk maju di Pilwalkot Tangerang Selatan 2020. Namun, beredar surat dukungan DPP PDIP untuk wanita yang akrab disapa Saras ini di media sosial.
ADVERTISEMENT
Dalam surat itu, Saras, sapaannya, diajukan sebagai calon wakil wali kota, bukan wali kota. Saras dipasangkan dengan Muhammad yang kini menjabat sebagai Sekda Tangsel.
Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyebut pihaknya terbuka apabila Saras menjadi calon wali kota maupun wakil wali kota.
"Jadi, sementara keputusan dari DPP Partai Gerindra waktu itu memajukan Saraswati sebagai pimpinan daerah Tangsel. Bila nanti maju sebagai wali kota atau wakil wali kota, nanti setelah bertemu dengan calon parpol koalisi di daerah tersebut," kata Dasco di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin (6/7).
Rahayu Saraswati Foto: Facebook/@RahayuSaraswatiDjojohadikusumo
Dasco menegaskan, pihaknya terbuka saat menjalin komunikasi dengan parpol lain untuk berkoalisi di Tangsel.
"Ya nanti politik dinamis, kita hitung-hitungan. Tentu kita mau menang, hitung-hitungannya kita terbuka saja, begitu," sebut Wakil Ketua DPR itu.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, Dasco membeberkan, saat ini di internal Gerindra rekomendasi untuk kandidat yang diusung saat Pilkada Serentak Desember mendatang tahap finalisasi oleh Prabowo.
"Jadi, untuk seluruh rekomendasi di Gerindra, ada beberapa yang sudah keluar. Namun, saat ini sedang dalam proses di ketua umum (Prabowo) untuk kemudian diadakan pengecekan terakhir, sebelum rekomendasi dikeluarkan," tandas Dasco.
Selain Muhammad-Saras, ada pula nama Putri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah Ma'ruf yang akan ikut meramaikan Pilwalkot Tangsel. Tak hanya itu, jagoan Golkar Benyamin Davnie dan Pilar Saga juga akan ikut berlaga di Pilwalkot Tangsel.