Gojek Kecam Driver yang Curi Pistol Polisi saat Kecelakaan di Bali

1 Oktober 2020 10:27 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kecelakaan. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kecelakaan. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gojek mengutuk keras aksi drivernya yang mencuri pistol dan tas polisi bernama Kadek Subamia yang kecelakaan di Bali pada Sabtu (26/9). Driver berinisial PRA (40) itu kini telah ditahan di Polda Bali.
ADVERTISEMENT
"Terkait dengan dugaan oknum driver kami yang melakukan tindakan tidak terpuji pada saat kecelakaan lalu lintas, kami sangat menyayangkan kejadian tersebut dan tidak mentoleransi segala tindak pelanggaran di dalam ekosistem kami," ujar Head, Regional Corporate Affairs Gojek Jatim & Bali Nusa Tenggara, Alfianto Domy Aji dalam keterangan tertulis kepada kumparan, Kamis (1/10).
Alfianto mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Polda Bali dalam mengusut kasus tersebut.
"Tim internal kami telah memeriksa hal tersebut dan segera menyampaikan informasi serta berkoordinasi lebih lanjut dengan Tim Operasional Unit 2 Subdit 3 Polda Bali sehingga oknum driver tersebut dapat segera diamankan," ujar Alfianto.
Pihak Gojek siap bekerja sama dengan Polda Bali jika diperlukan dalam pengusutan kasus tersebut. Dia berharap peristiwa serupa tak terulang dan tak merugikan mitra driver lain yang bekerja dengan baik.
ADVERTISEMENT
Selain itu Gojek juga mengucapkan simpati atas kecelakaan yang menimpa Kadek. "Semoga kondisi beliau cepat membaik dan dapat segera beraktifitas kembali," kata Alfian.
Kecelakaan yang dialami Kadek terjadi pada Sabtu (26/9) pukul 23.00 WITA di Jalan Sunset Road Kuta. Saat itu tiba-tiba datang pengemudi sepeda motor dari arah utara.
Kadek yang kehilangan kontrol mengemudi mobil HRV DK 1647 DU yang dikendarainya langsung banting setir ke pinggir jalan. Dia kehilangan kontrol karena kelelahan bekerja.
Akibat menabrak pohon, Kadek terluka dan sebagian tubuhnya tidak bisa bergerak. Kadek lalu membuka pintu mobilnya dan berupaya minta pertolongan.
Lalu, seorang pengemudi ojol berinisial PRA (40) menghampiri Kadek dan langsung mengambil tas yang ada di samping Kadek. Tas tersebut berisi pistol, ponsel, dan identitas Kadek.
ADVERTISEMENT
"Anggota ini menyampaikan 'Aku ini polisi' tapi mengabaikan dan tetap mengambil tas anggota ini," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Syamsi.
Senin (26/9), si pengemudi ojol berhasil diciduk polisi di indekosnya di Pemogan, Kota Denpasar. Pistol itu ternyata sudah dikubur di dekat indekosnya.