Gudang Solar-Bangunan Mes TNI di Cimahi Sempat Terbakar, Tak Ada Korban Jiwa

2 Agustus 2021 15:09 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gudang solar dan bangunan mess TNI di Cimahi kebakaran. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Gudang solar dan bangunan mess TNI di Cimahi kebakaran. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Kebakaran terjadi di gudang bahan bakar solar dan bangunan mes TNI di Jalan Kalidam, RT 4 RW 11, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi pada Senin (2/8) sekitar pukul 09.50 WIB.
ADVERTISEMENT
Dipastikan tidak ada korban meninggal dunia dalam peristiwa tersebut. Kini, api sudah dapat dipadamkan.
Komandan Regu I Damkar Cimahi Indrahadi menyebut, peristiwa bermula saat warga mendengar suara ledakan dari dalam rumah yang disusul kepulan asap. Setelah dicek, suara ledakan itu berasal dari gudang solar.
Gudang solar dan bangunan mess TNI di Cimahi kebakaran. Foto: Dok
"Ledakan berasal dari gudang solar dan merembet ke bangunan lainnya. Kemudian warga melaporkan pihak Damkar," kata dia melalui keterangan tertulis.
Indrahadi menambahkan, objek yang terbakar antara lain bagian dapur, garasi, hingga gudang solar. Kerugian yang diakibatkan kejadian itu diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Gudang solar dan bangunan mess TNI di Cimahi kebakaran. Foto: Dok. Istimewa
"Penyebab kebakaran belum diketahui," ucap Indrahadi.
"Secara keseluruhan rangkaian pelaksanaan pemadaman berjalan aman," tutupnya.