Habib Rizieq Beri Kode Waktu Kepulangannya ke Indonesia: Dalam Waktu Dekat

26 Oktober 2020 18:34 WIB
Rizieq Shihab. Foto: Adeng Bustomi/Antara
zoom-in-whitePerbesar
Rizieq Shihab. Foto: Adeng Bustomi/Antara
ADVERTISEMENT
Habib Rizieq Syihab kembali memberi kode terkait kepulangannya ke Indonesia. Kali ini Rizieq tampil dalam video bersama para muridnya yang berada di Arab Saudi.
ADVERTISEMENT
Dalam video berdurasi 1.31 menit tersebut, tampak Habib Rizieq mengenakan pakaian serba putih sebagai ciri khasnya.
Rizieq memberikan penjelasan terkait rencana kepulangannya ke Indonesia di sebuah ruangan. Rizieq duduk di kursi, sedangkan pengikutnya menyimak penjelasan Imam Besar FPI tersebut.
Rizieq mengatakan, dalam waktu dekat bersama keluarganya akan pulang ke Indonesia. Namun, Imam Besar FPI tersebut tak merinci waktu kepulangannya.
“Di mana InsyaAllah kalau tidak ada halangan dalam waktu dekat saya sekeluarga kembali ke Tanah Air. InsyaAllah dalam waktu dekat ini tidak lama lagi akan kembali ke Indonesia pulang ke tanah air,” kata Rizieq dalam video yang diterima kumparan dari Sekjen PA 212 Novel Bamukmin, Senin (26/10).
Sejumlah massa kampanye akbar Prabowo-Sandi mengibarkan bendera dengan gambar Habib Rizieq Shihab di Stadion Gelora Bung Karno. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Berikut pernyataan lengkap Habib Rizieq dalam video berdurasi 1.31 menit tersebut:
ADVERTISEMENT
Di mana InsyaAllah kalau tidak ada halangan dalam waktu dekat saya sekeluarga kembali ke Tanah Air. InsyaAllah dalam waktu dekat ini tidak lama lagi akan kembali ke Indonesia pulang ke tanah air. Kembali berjuang bersama umat Islam di tanah air kita tercinta. Amin ya Rabbal alamin.
Karena walau bagaimana pun juga Indonesia adalah negeri kita semua. Indonesia adalah tanah air kita. Dan kita semua sangat-sangat mencintai kita punya negeri.
Melihat kondisi kita punya negeri saat ini dalam kondisi yang sangat memprihatinkan. Artinya kondisi yang sangat memprihatinkan ya tentu membutuhkan kepedulian yaitu setiap rakyat. Setiap bangsanya termasuk kepedulian dari para habaib dari para ulama dari para tokoh aktivis bagaimana supaya kita saling bergandeng tangan bahu membahu menyelamatkan kita punya negeri dari keterpurukan.
ADVERTISEMENT