Hasil Tes COVID-19 Joe Biden Kini Negatif

7 Agustus 2022 2:44 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden AS Joe Biden berbicara tentang rencana pemerintahannya untuk memerangi pandemi penyakit virus korona (COVID-19). Foto: REUTERS / Jonathan Ernst
zoom-in-whitePerbesar
Presiden AS Joe Biden berbicara tentang rencana pemerintahannya untuk memerangi pandemi penyakit virus korona (COVID-19). Foto: REUTERS / Jonathan Ernst
ADVERTISEMENT
Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden, pada hari Sabtu (6/8) menjalani tes COVID-19. Hasilnya, kini sudah negatif COVID-19, setelah beberapa hari menjalani isolasi akibat terjangkit virus tersebut.
ADVERTISEMENT
"Presiden terus merasa sangat baik," kata dokter Biden, Kevin O'Connor dalam sebuah pernyataan, dikutip dari AFP.
"Pagi ini, tes antigen SARS-CoV-2-nya negatif," sambung dia.
Di usianya yang ke-79, Biden merupakan presiden tertua AS. Dia telah menjalani karantina sepekan terakhir.
O'Connor mengatakan, Biden akan terus menjalani isolasi sambil menunggu tes kedua, untuk memastikan kondisinya.
Di sisi lain, menurut jadwal resmi Biden, dia akan melakukan perjalanan ke negara bagian selatan Kentucky, yang diterjang banjir, pada Senin pekan depan.
Biden terjangkit COVID-19 dua kali dalam waktu berdekatan. Dia pertama kali terkonfirmasi positif corona pada Kamis (21/7) sehingga menjalani isolasi mandiri di Gedung Putih.
Namun pada Senin (26/7), Biden menyatakan kondisinya sudah membaik dan siap segera kembali bekerja dengan normal.
ADVERTISEMENT
Akan tetapi tiga hari berselang, atau tepatnya pada Sabtu (30/7), dokter yang memeriksa dan menangani Biden mengatakan sang presiden harus kembali menjalani isolasi karena kembali terjangkit COVID-19.