Heboh Granat dan Sejumlah Peluru di Tumpukan Sampah di Rancaekek, Bandung

22 Mei 2021 22:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Satu buah granat nanas aktif dan selongsong peluru ditemukan warga di Jalan Bakung III, Kelurahan Rancaekek Kencana, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Sabtu (22/5). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Satu buah granat nanas aktif dan selongsong peluru ditemukan warga di Jalan Bakung III, Kelurahan Rancaekek Kencana, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Sabtu (22/5). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Warga Kelurahan Rancaekek Kencana, Kabupaten Bandung, dihebohkan dengan penemuan sebuah granat aktif dan sejumlah selongsong peluru pada Sabtu (22/5) siang. Granat dan sejumlah selongsong peluru itu ditemukan di tumpukan sampah di Jalan Bakung III.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Rancaekek, Kompol Imron Rosadi, mengatakan penemuan bermula ketika seorang warga bernama Ashadi sedang membersihkan rumput di sekitar lokasi. Lalu, rumput tersebut disimpan di atas tumpukan sampah untuk dibakar.
Satu buah granat nanas aktif dan selongsong peluru ditemukan warga di Jalan Bakung III, Kelurahan Rancaekek Kencana, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Sabtu (22/5). Foto: Dok. Istimewa
Ketika membakar, Ashadi menemukan tas pinggang berukuran kecil yang sebagiannya sudah terbakar. Ashadi kemudian melihat adanya selongsong peluru dan granat nanas. Dua benda tersebut kemudian dijauhkan dari api oleh Ashadi.
"Saksi melihat bekas selongsong peluru. Dan di dalam balutan selongsong peluru, saudara Ashadi melihat satu granat tangan. Kemudian saudara Ashadi langsung menyingkirkan granat tersebut," kata Imron dalam keterangannya.
Satu buah granat nanas aktif ditemukan warga di Jalan Bakung III, Kelurahan Rancaekek Kencana, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Sabtu (22/5). Foto: Dok. Istimewa
Ashadi kemudian melaporkan temuan tersebut ke Polsek Rancaekek. Polisi kemudian menuju TKP. Di lokasi temuan, Tim Gegana Brimob Polda Jabar melakukan sterilisasi dan evakuasi menggunakan alat metal detector. Kini, dua benda itu telah diamankan polisi.
ADVERTISEMENT
"Untuk granat tangan dan selongsong peluru diamankan oleh Unit Gegana Brimob Polda Jabar," ucap Imron.
Imron menyatakan pihaknya telah meminta keterangan para saksi terkait temuan itu untuk menemukan siapa pemilik granat dan selongsong peluru tersebut.
Selongsong peluru yang ditemukan warga di Jalan Bakung III, Kelurahan Rancaekek Kencana, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung pada Sabtu (22/5). Foto: Dok. Istimewa
***
Saksikan video menarik di bawah ini: