Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
ADVERTISEMENT
Mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Hillary Clinton , mengucapkan selamat kepada kandidat Partai Demokrat, Joe Biden, yang berhasil memenangi Pemilu AS 2020.
ADVERTISEMENT
Biden menjadi Presiden AS terpilih usai mengantongi lebih dari 270 suara elektoral. Sementara petahana dari Partai Republik, Donald Trump , baru mendapat 214 suara elektoral.
"Para pemilih telah bersuara, mereka memilih Joe Biden dan Kamala Harris sebagai Presiden dan Wakil Presiden (AS) berikutnya," ucap Hillary dalam cuitan di akun Twitternya pada Sabtu (7/11) waktu setempat.
Dalam kesempatan itu, Hillary sekaligus menyindir Trump. Ia menyebut hasil Pemilu AS 2020 menunjukkan Trump sudah tidak diterima rakyat AS.
Diketahui, Hillary pernah melawan Trump pada Pemilu AS 2016. Meski unggul di popular vote, Hillary harus kalah dari Trump dalam perolehan suara elektoral.
Saat itu, Trump meraih 304 suara elektoral, sedangkan Hillary mendapatkan 227. Hillary kalah usai dihantam skandal penggunaan email pribadi saat menjabat Menlu AS.
ADVERTISEMENT
"Ini (hasil Pemilu AS 2020) merupakan tiket yang membuat sejarah, penolakan terhadap Trump, dan halaman baru untuk Amerika. Terima kasih kepada semua orang yang telah membantu mewujudkan ini," ucapnya.
Sementara itu suami Hillary sekaligus mantan Presiden AS, Bill Clinton, mengatakan Joe Biden akan mempersatukan AS.
"Amerika telah berbicara dan demokrasi telah menang. Sekarang kita memiliki seorang Presiden terpilih dan Wakil Presiden terpilih yang akan melayani kita semua dan membawa kita semua bersama-sama. Selamat kepada Joe Biden dan Kamala Harris atas kemenangan Anda!" kata Clinton dalam cuitannya.
Dikutip dari CNN, eks Presiden AS lainnya, Jimmy Carter, melalui pernyataan tertulis turut mengucapkan selamat kepada Biden dan Harris. Ia menantikan perubahan positif di AS.
ADVERTISEMENT
"Kami bangga dengan kampanye mereka yang berjalan dengan baik dan berharap untuk melihat perubahan positif yang mereka bawa," ucap Carter.
Sedangkan senator sekaligus politikus senior Republik, Mitt Romney, mendoakan agar Biden dan Harris bisa sukses memimpin AS.
"Kami mengenal mereka berdua sebagai orang yang berkemauan baik dan sosok yang mengagumkan. Kami berdoa agar Tuhan memberkati mereka di hari-hari dan tahun-tahun mendatang," ucap mantan capres AS di Pemilu 2012 tersebut.