Hoaxbuster: Klaim Konsumsi Udang dan Vitamin C Bersamaan Menyebabkan Kematian

3 Juni 2021 11:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hoax Buster: Mengonsumsi udang dan vitamin C mengakibatkan kematian. Foto: Kominfo
zoom-in-whitePerbesar
Hoax Buster: Mengonsumsi udang dan vitamin C mengakibatkan kematian. Foto: Kominfo
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Beredar pesan berantai di WhatsApp group dan Facebook informasi tentang efek samping mengkonsumsi udang dan vitamin c secara bersamaan dapat menyebabkan kematian.
ADVERTISEMENT
Dalam pesan tersebut mengeklaim udang yang mengandung arsenik pentoxide (As2O5) jika bertemu dengan suplemen mengandung vitamin c akan terjadi reaksi kimia di dalam perut yang mengubah As3O5 menjadi Arsenic Trioxide (As2O3) yang sangat beracun.
Pesan tersebut membuat orang menjadi takut untuk memesan minuman jeruk saat mengkonsumsi udang dan seafood.

Cek Fakta

Faktanya, arsenik sendiri merupakan senyawa kimia yang berbahaya bila masuk ke dalam tubuh dalam jumlah tertentu. Senyawa yang ada dalam makanan laut layaknya udang, kerang, dan berbagai makanan laut lainnya ini memang bisa menyebabkan masalah kesehatan layaknya mual-mual, muntah, nyeri pada perut, diare, kesemutan, kram perut, hingga kejang-kejang atau bahkan kematian.
Dikutip dari situs resmi Kominfo, para pakar di bidang kesehatan telah mengamati reaksi yang terjadi antara vitamin C dan arsenik yang terdapat dalam udang.
ADVERTISEMENT
Hasilnya tak ada penelitian yang menunjukkan bahwa percampuran vitamin C dengan arsenik bisa menyebabkan keracunan.
Untuk menghilangkan bau amis, makanan laut termasuk udang dibersihkan dengan perasan air lemon dengan kandungan vitamin C dan tidak menyebabkan masalah.
Hasilnya tak ada penelitian yang menunjukkan bahwa percampuran vitamin C dengan arsenik bisa menyebabkan keracunan.
Berdasarkan standar nasional di China, satu kilogram udang hanya mengandung arsenik on organik sebanyak 0,5 miligram. Bahkan jika semua arsenik non-organik diubah menjadi arsenik trioksida, seseorang harus setidaknya mengkonsumsi 150 kilogram udang sekali makan untuk bisa menyebabkan keracunan. Sehingga tidak perlu khawatir terkait jumlah arsenik dalam makanan laut seperti udang.

Kesimpulan

Dapat disimpulkan, klaim mengkonsumsi udang dan vitamin c secara bersamaan sebabkan keracunan adalah hoaks.
ADVERTISEMENT
==