Hoaxbuster Vaksin Pfizer Menyerang Darah Putih

Hoaxbuster: Vaksin Pfizer Menyerang Darah Putih hingga Sebabkan Imun Lemah

1 September 2021 10:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hoaxbuster: Vaksin Pfizer Menyerang Darah Putih hingga Sebabkan Imun Lemah.
 Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Hoaxbuster: Vaksin Pfizer Menyerang Darah Putih hingga Sebabkan Imun Lemah. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Beredar klaim hasil studi yang menyebutkan vaksin corona Pfizer menyerang sel darah putih hingga menyebabkan sistem imun lemah.
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan yang beredar, studi itu mencatut nama lembaga Francis Crick Institute London, Inggris.
Klaim itu menyebutkan vaksin Pfizer merusak sel darah putih bernama sel T dan melemahkan sistem kekebalan.

Cek Fakta

Peneliti dari Francis Crick Institute, David Bauer, mengatakan pihaknya belum mempelajari sel T yang berkaitan dengan vaksin Pfizer.
“Semua penelitian yang diterbitkan hingga saat ini menunjukkan bahwa vaksin Pfizer (dan lainnya) menghasilkan respons sel T yang kuat, positif, dan protektif terhadap SARS-CoV-2," ujar Bauer kepada AP News.
Hal yang sama juga dikatakan oleh profesor dari Fakultas Kedokteran Universitas Johns Hopkins, Amerika Serikat, Joel Blankson. Ia mengatakan vaksin corona tidak menghancurkan atau merusak sel T.
ADVERTISEMENT
“Ada banyak data yang menunjukkan bahwa vaksin menginduksi respons sel T yang kuat yang mengenali virus dan mungkin mengarah pada perlindungan,” ujar Blankson.

Kesimpulan

Jadi klaim yang menyebutkan vaksin Pfizer menyebabkan sel darah putih rusak dan melemahkan imun merupakan hoaks.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten