Hoaxbuster: Viral Video Istora Senayan Dijadikan Penampungan Pasien COVID-19

28 Desember 2020 17:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hoaxbuster: Viral Video Istora Senayan Dijadikan Tempat Penampungan Pasien COVID-19.
 Foto: Twitter/@Avengers-02
zoom-in-whitePerbesar
Hoaxbuster: Viral Video Istora Senayan Dijadikan Tempat Penampungan Pasien COVID-19. Foto: Twitter/@Avengers-02
ADVERTISEMENT
Viral sebuah video dengan narasi Istora Senayan dipakai untuk tempat penampungan pasien COVID-19. Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @Avengers_02 pada Senin (28/12).
ADVERTISEMENT
"Istora senayan sepertinya sudah dipakai untuk menampung pasien covid_19," tulis akun tersebut.
Dalam unggahan itu terlihat sejumlah orang tidur beralaskan lantai. Selain itu, terdapat kursi-kursi kosong yang berada di gedung tersebut.
Terkait unggahan tersebut, dikutip dari Antara, Manajemen Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (GBK) menegaskan informasi tersebut hoaks.
"Selama pandemi COVID-19, Istora GBK tidak dimanfaatkan atau digunakan untuk kegiatan apa pun," ujar Pusat Pengelolaan Komplek GBK kepada Antara, Senin (28/12).