Hujan-hujanan, Prabowo Hadiri Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024

27 Juli 2024 10:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana pemandangan awan moke dengan tiga warna bendera Prancis terlihat saat pembukaan Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Sabtu (27/7/2024). Foto: ANN WANG/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pemandangan awan moke dengan tiga warna bendera Prancis terlihat saat pembukaan Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Sabtu (27/7/2024). Foto: ANN WANG/Reuters
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto menghadiri opening ceremony Olimpiade Paris 2024 yang digelar di Sungai Seine, Paris, sekitar pukul 19.30 waktu setempat atau pukul 00.30 WIB, Sabtu (27/7).
ADVERTISEMENT
Pembukaan Olimpiade Paris 2024 ini diawali parade atau defile dari masing-masing kontingen negara yang akan berlaga, termasuk Indonesia.
Menteri Pertahanan sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto menghadiri pembukaan Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Sabtu (27/7/2024). Foto: Instagram/ @kemenhanri
Dari tempat duduknya di tepi sungai Seine, Prabowo tampak berdiri ketika kontingen Indonesia melintas. Karena Paris diguyur hujan yang cukup deras, Prabowo mengenakan jas hujan transparan dan melambaikan tangan ke arah kontingen Indonesia.
“Indonesie!” ujar pemandu acara memperkenalkan kontingen Indonesia.
Sejumlah atlet dari negara India, Indonesia, dan Iran mengikuti defile dengan menaiki kapal menyusuri sungai Seine saat pembukaan Olimpiade Paris 2024 di Paris, Prancis, Kamis (26/7/2024). Foto: Clive Brunskill/Pool via Reuters
Prabowo juga terlihat memberikan salam dengan kedua tangannya kepada tamu lainnya yang duduk di sekitarnya.
Ada 14 atlet dari kontingen Indonesia yang ikut dalam defile parade. Di antaranya Chef de Mission Anindya Bakrie, atlet judo Maryam March Maharani sebagai pembawa bendera Merah Putih, pebalap sepeda Bernard Bernjamin van Aert, dan dua atlet renang Azzahra Permatahani dan Joe Aditya.
ADVERTISEMENT
Kontingen Indonesia mengenakan seragam yang dirancang putra tunggal Prabowo, Didit Hediprasetyo. Seragam itu dirancang terinspirasi dari kisah Raden Saleh.
Defile Olimpiade Paris 2024 dilakukan di sepanjang Sungai Seine dengan menggunakan 85 kapal. Kontingen melintasi sejumlah landmark Kota Prancis, di antaranya Menara Eiffel dan Gereja Notre Dame.