news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ingat! Asrama Haji Pondok Gede Hanya untuk Pasien Corona Rujukan dari RS

12 Juli 2021 14:42 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo hadiri peresmian RS Darurat Asrama Haji Pondok Gede. Foto: Dok. Agus Suparto - Presidential Palace
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo hadiri peresmian RS Darurat Asrama Haji Pondok Gede. Foto: Dok. Agus Suparto - Presidential Palace
ADVERTISEMENT
Pemerintah mengalihfungsikan Asrama Haji Pondok Gede menjadi fasilitas isolasi sekaligus RS pasien corona. Namun, pasien yang menjalani perawatan di Asrama Haji Pondok Gede tak sembarangan.
ADVERTISEMENT
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pasien corona yang dirawat di Asrama Haji Pondok Gede harus mendapat rujukan dari RS atau puskesmas terlebih dulu.
"RS ini hanya menerima pasien rujukan dari rumah sakit atau puskesmas, jadi jangan salah ini ya lihat di spanduk (Asrama Haji jadi RS corona) tidak bisa langsung ke sana tanpa rujukan dari puskesmas ke rumah sakit." jelas Basuki saat konferensi pers progres pengalihfungsian Asrama Haji Pondok Gede, Senin (12/7).
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Utara. Foto: Dok. BNPB
Ia menegaskan Asrama Haji Pondok Gede hanya melayani pasien rujukan corona dari RS dengan kategori gejala ringan dan sedang.
"Karena di sana hanya buat ringan sampai sedang, tidak ada ICU," terangnya.

5 Gedung Asrama Haji Pondok Gede Difungsikan Jadi RS Corona

Menurut Basuki, ada 5 gedung di Asrama Haji Pondok Gede yang difungsikan menjadi RS rujukan corona. Saat ini yang sudah difungsikan adalah Gedung A, disusul Gedung B pada sore nanti.
ADVERTISEMENT
"Gedung A, B, C, H, dan B5 untuk menyiapkan 774 tempat tidur di masing-masing ruangan yang biasanya dipakai untuk asrama haji, kita jadikan 3 tempat tidur per kamar," rincinya.
"Gedung A sudah mulai dioperasikan sejak 10 Juli dan menurut laporan Pak Menkes sudah ada 40 pasien yang ditempatkan di sana. Gedung B selesai pada hari ini akan dioperasikan nanti mulai jam lima (sore). Gedung C dan H akan selesai dan siap dioperasikan besok," imbuhnya.
Presiden Joko Widodo hadiri peresmian RS Darurat Asrama Haji Pondok Gede. Foto: Dok. Agus Suparto - Presidential Palace
Sementara yang masih dalam tahap renovasi adalah Gedung B5 yang ditargetkan rampung pada Kamis (15/7) mendatang.
"Gedung B5 yang agak parah renovasinya diharapkan selesai Kamis untuk dioperasikan. Semuanya adalah Asrama Haji termasuk di Gedung D3 an D4 untuk para nakes," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Selain mempersiapkan kamar isolasi, Kementerian PUPR juga menyiapkan fasilitas tangki oksigen.
"Kami juga menginstal tangki liquid oksigen yang hari ini akan selesai, karena baru tadi malem masuk dari Cilegon mudah-mudahan malam selesai," pungkasnya.