Irjen Panca Janji Brantas Judi di Sumut: Boleh Cek, Saya Terima Uang Judi Tidak!

16 Agustus 2022 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra saat menyampaikan paparan di Mapolda Sumut, Selasa (16/8). Foto: Rahmat Utomo/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra saat menyampaikan paparan di Mapolda Sumut, Selasa (16/8). Foto: Rahmat Utomo/kumparan
ADVERTISEMENT
Kapolda Sumatera Utara Irjen Panca Putra berkomitmen memberantas judi di wilayahnya. Dia memerintahkan seluruh jajarannya untuk melakukan operasi pengungkapan judi.
ADVERTISEMENT
Alhasil dalam 2 pekan terakhir, sebanyak 60 kasus judi berhasil dibongkarnya. Teranyar, kasus judi online beromzet Rp 1 miliar per hari di perumahan elite di Deli Serdang.
“Ada 60 kasus (diungkap), ada 65 tersangka (ditangkap), termasuk yang besar. Mohon dukungan sekalian masyarakat Sumut, kita tertibkan permainan judi,” ujar Panca saat paparan di Mapolda Sumut, Senin (16/8).
Panca menjelaskan, ia beberapa kali ikut turun menggerebek lokasi judi. Baginya tidak ada pandang bulu untuk memberantas praktik perjudian.
“Kenapa? Ini juga menjadi penyakit masyarakat yang membuat masyarakat menjadi bodoh dan menjadi miskin,” ujar Panca.
Dia juga mengultimatum polres di bawah jajarannya untuk tidak main-main dalam memberantas lokasi judi.
“Teman-teman bisa cek, Pak Kapolda terima uang judi tidak? Saya tegaskan, saya sudah berkali kali. Anda sudah menyaksikan sendiri bagaimana saya turun sendiri menangkap judi. Saya mohon maaf ini bukan permainan bukan sekadar kamuflase. Tidak,” tegasnya.
ADVERTISEMENT
Meskipun begitu Panca meminta masyarakat tidak memberi informasi sembarangan tentang lokasi judi kepada kepolisian. Karena pihaknya pasti akan mengeceknya.
“Saya ingatkan juga, jangan kasih masukan ke saya (hanya) untuk hal-hal mendapatkan keuntungan. Saya cek, jangan dikira saya tidak cek. Banyak itu setelah kita tangkap, Pak di sini. Ceritanya banyak, Pak dijaga TNI. Itu bullshit yang saya temukan, terbukti kita sudah berhasil melakukan penindakan,” ujarnya.