Jalan Raya Bekasi Lokasi Pipa Gas Bocor Kembali Dibuka

12 Maret 2020 17:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Pipa Gas Bocor di Cawang, Jakarta Timur Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Pipa Gas Bocor di Cawang, Jakarta Timur Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur sempat ditutup karena adanya pipa gas bocor akibat galian konstruksi. Saat ini, jalan tersebut sudah dibuka kembali.
ADVERTISEMENT
Kanit Lantas Polsek Cakung Tri Gunawan mengatakan, pipa gas yang bocor telah selesai ditutup. Kini arus lalu lintas telah normal kembali.
"Saat ini aliran gasnya sudah ditutup, hanya tinggal disambung pipa aja. Jadi saat ini arus lalu lintas juga sudah dibuka kembali, sudah tidak dialihkan," kata Tri saat dikonfirmasi, Kamis (12/3).
Tri mengatakan penutupan dilakukan pada pukul 10.00 WIB usai polisi mendapatkan laporan soal kebocoran tersebut. Jalan kembali dibuka sekitar pukul 16.05 WIB.
Pipa gas milik PGN bocor karena galian konstruksi yang ada di sekitar pipa tersebut. Diduga ada kelalaian dari pekerja konstruksi sehingga menyebabkan galian mengenai pipa gas.
Sejauh ini polisi telah memeriksa tiga pekerja konstruksi. Mereka diperiksa di Polres Jakarta Timur.
ADVERTISEMENT
"Ada tiga orang pekerja kita periksa. Iya di Polres Jakarta Timur," kata Wakapolres Jakarta Timur AKBP Stefanus Tamuntuan.