Joe Biden ziarah ke makam putranya

Joe Biden Kunjungi Makam Mendiang Istri Pertama dan Putra-Putrinya di Delaware

9 November 2020 8:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden terpilih AS Joe Biden mengunjungi kuburan putranya, Beau di kompleks Gereja Katolik Roma Saint Joseph on-the-Brandywine. Foto: Tom Brenner/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Presiden terpilih AS Joe Biden mengunjungi kuburan putranya, Beau di kompleks Gereja Katolik Roma Saint Joseph on-the-Brandywine. Foto: Tom Brenner/Reuters
ADVERTISEMENT
Usai perayaan kemenangan pada Sabtu (7/11) malam, Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih Joe Biden mengunjungi pemakaman anggota keluarga di area gereja Katolik dekat rumahnya di Wilmington, Delaware, Minggu (8/11) waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan itu, Biden mengunjungi makam putra sulungnya, Beau Biden; makam istri pertamanya, Neilia Hunter; dan putrinya, Naomi Christina.
Beau meninggal karena kanker pada 2015, sementara Neilia dan Naomi meninggal karena kecelakaan mobil pada 1972.
Sebelum ke pemakaman, Biden yang terpilih sebagai Presiden AS beragama Katolik kedua setelah John F. Kennedy, menyempatkan diri mengikuti misa di Gereja St. Joseph.
Joe Biden bersama putranya, Beau Biden (kiri). Foto: Paul J. Richards/AFP
Biden dan Neilia menikah pada 1966 dan dikaruniai 3 anak, Joseph R. III (Beau), Robert Hunter, dan Naomi.
Namun 6 tahun pernikahan, Biden harus kehilangan istri dan putrinya, Naomi yang masih bayi. Keduanya meninggal karena kecelakaan mobil tak lama setelah Biden terpilih menjadi senator termuda.
Saat itu, Neilia mengendarai mobil bersama tiga anaknya untuk berbelanja kebutuhan Natal. Nahas mobil bertabrakan dengan traktor di persimpangan. Dalam kecelakaan ini, Beau yang masih berusia 4 tahun dan Robert yang berusia 3 tahun selamat, namun mengalami luka berat.
ADVERTISEMENT
Beau mengalami patah kaki, sementara tengkorak Robert mengalami retak. Pengalaman tragis ini memukul hati Biden yang saat itu akan menjalani sumpah jabatan sebagai senator.
Presiden terpilih AS Joe Biden bersama istrinya, Jill Biden. Foto: Jim WATSON/AFP
Pada 1977, Wakil Presiden era Barack Obama ini kemudian menikah dengan Jill Tracy Jacobs dan dikaruniai satu anak, Ashley.
Tiga kali pencalonan Biden di Pemilu AS tidak terlepas dari dorongan anggota keluarga, termasuk putra pertamanya, Beau. Sebelum meninggal, Beau yang merupakan seorang mantan Jaksa Agung Delaware telah mendorong ayahnya untuk maju dalam pencalonan ketiga.
Infografik Perjalanan Hidup Joe Biden. Foto: kumparan
----------------------------------
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten