Jokowi: Anggaran Pertahanan Negara NATO Naik, Teknologi Militer Perlu Kita Ikut

2 November 2022 11:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi tinjau acara Indo Defence 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (2/11/2022). Foto: Jonathan Devin/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi tinjau acara Indo Defence 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (2/11/2022). Foto: Jonathan Devin/kumparan
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi pagi ini menghadiri Indo Defence Expo 2022. Dalam sambutannya usai meninjau pameran mendukung penuh Indo Defence Expo sebagai momen promosi produk pertahanan dalam negeri.
ADVERTISEMENT
Jokowi menekankan pentingnya kerja sama dengan perusahaan negara-negara lain.
“Kita tahu semuanya perkembangan global yang perlu disikapi oleh industri pertahanan dalam negeri kita karena kita tahu indikasi anggaran pertahanan di negara-negara NATO di Timur tengah dan juga di Asia Timur ini ada kecenderungan naik sangat drastis,” kata Jokowi di Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (2/11)
“Kemunculan teknologi - teknologi militer yang baru ini juga perlu kita ikuti bersama,” tegas Jokowi.
Lebih jauh, Jokowi mengaku senang Dirut Defend ID Bobby Rasyidin menargetkan produk pertahanan RI bisa dipasarkan lewat perusahaan kelas dunia.
“Saya senang tadi sudah disampaikan oleh direktur utama Defend ID bahwa mereka menargetkan untuk semua bisa masuk ke 50 perusahaan pertahanan kelas dunia tentu saja dengan produk-produk yang kita miliki sekarang harus dikembangkan sebaik mungkin,” tandas Jokowi.
ADVERTISEMENT
Hadir juga dalam kesempatan itu Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Menhan Prabowo Subianto Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dan para kepala Staf tiga matra TNI.