Jokowi dan Iriana Absen di Pelantikan Gibran sebagai Walkot Solo

26 Februari 2021 8:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gibran Rakabuming didampingi Istri saat pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo terpilih di gedung DPRD. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Gibran Rakabuming didampingi Istri saat pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo terpilih di gedung DPRD. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Gibran Rakabuming Raka telah resmi dilantik menjadi Wali Kota Solo. Saat pelantikan, Gibran tidak didampingi kedua orang tuanya yaitu Presiden Jokowi dan Iriana Jokowi. Putra bungsu Jokowi, Kaesang Pangarep juga tidak datang.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan, Gibran hanya didampingi oleh sang istri Selvi Ananda. Saat pelantikan, Selvi mengenakan kebaya berwarna merah dengan batik berwarna cokelat.
Jokowi dijadwalkan bakal menghadiri acara peluncuran perangko seri vaksinasi di Istana Negara pagi ini.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Teguh Prakosa datang dengan istrinya, Serlly Yusnita didampingi tujuh orang keluarga inti.
"Saya datang bersama mertua. Ada juga dari saudara saya dan adik dari Jakarta," ujar Teguh saat pelantikan, Jumat (26/2).
Teguh mengatakan, sesuai undangan ada kuota tujuh orang keluarga inti yang diperbolehkan mendampingi wali kota dan wakil wali kota saat dilantik. Ia memanfaatkan kursi tersedia tersebut dengan baik karena banyak keluarga yang ingin melihat dari dekat pelantikan.
ADVERTISEMENT
"Semoga pelantikan berjalan lancar dan saya siap mengabdi pada masyarakat," tutup Teguh.