Jokowi-Ma'ruf Menang di Washington DC, PSI Ungguli PDIP

20 April 2019 7:42 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penghitungan suara Pemilu 2019 yang berlangsung di Gedung KBRI  di Washington DC, Amerika Serikat Foto: Dok. KBRI Washington DC
zoom-in-whitePerbesar
Penghitungan suara Pemilu 2019 yang berlangsung di Gedung KBRI di Washington DC, Amerika Serikat Foto: Dok. KBRI Washington DC
ADVERTISEMENT
Penghitungan surat suara Pemilu 2019 di Ibu Kota Amerika Serikat, Washington DC, disambut antusias oleh Warga Negara Indonesia (WNI) di sana. Penghitungan yang berlangsung pada Rabu (17/4) berlangsung selama 9 jam dan berakhir pukul 22.30 waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Pemungutan suara di Washington DC sendiri dilakukan dengan metode Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan Pos. Total ada 1.496 suara yang masuk, dengan 172 suara tidak sah. Proses penghitungan suara juga dihadiri oleh sejumlah WNI, dan live streaming yang difasilitasi oleh KBRI.
Hasilnya, pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin berhasil mengungguli lawannya Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dengan perolehan 1.114 suara. Sementara paslon 02 hanya meraup 352 suara, dan 70 suara tidak sah.
Penghitungan suara Pemilu 2019 yang berlangsung di Gedung KBRI di Washington DC, Amerika Serikat Foto: Dok. KBRI Washington DC
Sementara untuk pileg, PSI yang merupakan partai baru berhasil mengungguli 15 parpol peserta Pemilu lainnya. Partai yang dipimpin oleh Grace Natalie itu berhasil meraup 395 suara, yang disusul oleh PDI Perjuangan dengan 366 suara, dan PKS 193 suara.
Dubes RI untuk Amerika Serikat Mahendra Siregar mengungkapkan rasa bangganya karena rangkaian pemilu luar negeri di Washington DC berjalan dengan baik.
ADVERTISEMENT
“Kita patut bangga karena menjadi bagian dari proses transformasi yang luar biasa ini, karena kini Indonesia menjadi negara demokrasi presidensial terbesar di dunia,” ungkap Mahendra dalam rilis pers KBRI Washington DC, Sabtu (20/4).
“Bahkan, kita sekarang menjadi tolak ukur keberhasilan proses demokrasi. Tidak saja di antara sesama negara berkembang, namun juga dengan negara-negara maju,” lanjutnya.
Penghitungan suara Pemilu 2019 yang berlangsung di Gedung KBRI di Washington DC, Amerika Serikat Foto: Dok. KBRI Washington DC
Ia juga mengucapkan terima kasih atas seluruh Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN), Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Luar Negeri (KPPSLN), Panwaslu dan para saksi.
Sementara itu, Ketua PPLN Washington DC Andang Purnama menyampaikan apresiasinya atas komitmen dan fasilitas yang telah diberikan dalam penyelenggaraan pemilu kali ini. Proses penghitungan sendiri dilakukan secara pararel di ruangan yang berbeda.
ADVERTISEMENT
“Kesuksesan dan kelancaran pemilu ini adalah bukti sinergi yang sangat baik antara KBRI Washington, DC dengan PPLN, beserta seluruh elemen penyelenggara Pemilu serta masyarakat Indonesia pada umumnya,” tutupnya.