Jokowi Usai Jenguk Buya Syafii: Alhamdulillah Beliau Saat Ini Sehat

26 Maret 2022 15:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii di rumahnya di Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Sabtu (26/3).
 Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii di rumahnya di Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Sabtu (26/3). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi menyempatkan diri menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii di rumahnya di Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Sabtu (26/3).
ADVERTISEMENT
Buya Syafii diketahui baru saja pulang dari Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping beberapa waktu lalu setelah mengalami serangan jantung ringan.
"Siang hari ini saya menjenguk Buya Syafii Maarif dan Alhamdulillah beliau saat ini dalam keadaan sehat wal afiat," kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii di rumahnya di Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Sabtu (26/3). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi memang mendengar kabar Buya Syafii masuk rumah sakit. Oleh sebab itu dia merasa perlu untuk datang menjenguk.
"Karena saya mendengar beliau beberapa hari, beberapa minggu yang lalu dirawat di rumah sakit oleh sebab itu saya perlukan untuk datang dan saya senang beliau sehat dan kita berdoa bersama agar beliau selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT," kata dia.
Sementara itu, Buya Syafii sudah tampak lebih sehat meski harus menggunakan tongkat. Buya mengaku masih merasa sedikit lemas.
ADVERTISEMENT
"Saya, masih lemas saya," kata Buya Syafii.
Presiden Joko Widodo menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif atau akrab disapa Buya Syafii di rumahnya di Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Sabtu (26/3). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
Sementara itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir mengatakan bawa Buya Syafii masih harus istirahat untuk menjaga jantung dan paru-parunya.
"Buya harus menjaga jantung parunya agar bisa istirahat," ujarnya.