Kakorlantas: Jalan Tol Layang Japek Bisa Dilalui dengan 80 Km/Jam

16 Desember 2019 19:21 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kakorlantas Brigjen Pol Istiono saat cek kesiapan mudik libur Natal dan tahun baru di Pelabuhan Penyeberangan Merak. Foto: Andesta Herli Wijaya/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kakorlantas Brigjen Pol Istiono saat cek kesiapan mudik libur Natal dan tahun baru di Pelabuhan Penyeberangan Merak. Foto: Andesta Herli Wijaya/kumparan
ADVERTISEMENT
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono mengatakan bahwa Jalan Tol Layang Jakarta - Cikampek saat ini sudah bisa difungsikan optimal. Pengemudi bisa melaju di jalur tersebut dengan kecepatan maksimal 80 km/jam.
ADVERTISEMENT
“Dari Jakarta, (tol) elevated itu kondisinya fungsional. Sudah diresmikan kemarin tanggal 15 (Desember). Sudah bisa dilalui dengan kecepatan max 80 km/ jam,” ungkap Istiono di Pelabuhan Penyeberangan Merak, Banten, Senin (16/12).
Selain itu, kata Istiono, kondisi di lintasan Jawa pada umumnya juga berfungsi optimal.
Kakorlantas Irjen Istiono di Mabes Polri. Foto: Mirsan Simamora/kumpaeran
“Jawa Barat juga begitu. Kondisi jalan tol cukup bagus. Rest area, titik-titik kemacetan, titik rawan laka lantas, juga teridentifikasi dengan bagus, juga sudah kita publikasikan ke masyarakat,” ujarnya.
“Jawa Tengah 100% jalan sangat bagus. Di ruas jalan tol arteri jalur Pantura, jalur tengah, maupun jalur selatan sangat bagus. Jawa Timur pun demikian,” imbuhnya lagi.
Dalam rangka memastikan kesiapan pelayanan Nataru, Polri menggelar Operasi Lilin. Terkait itu, hari ini Istiono bersama jajaran Korlantas Polri, Korlantas Polri mengecek persiapan pengamanan arus libur natal di Pelabuhan Penyeberangan Merak, Banten.
ADVERTISEMENT
“Ini kita melakukan cek jalur Trans Sumatera. Posisi kita sekarang di Pelabuhan Merak, dan berada di atas kapal Batumandi, dari Merak menuju Pelabuhan Bakauheni, lanjut akan mengecek tol di daerah Lampung,” tuturnya.