Kakorlantas Wajibkan Pemudik Natal Istirahat di Tol Cipali KM 130

9 Desember 2019 18:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau jalur mudik Nataru di wilayah Jawa Barat, Senin (9/12). Foto: Dok. Kakorlatas Polri
zoom-in-whitePerbesar
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau jalur mudik Nataru di wilayah Jawa Barat, Senin (9/12). Foto: Dok. Kakorlatas Polri
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau kesiapan pengamanan jalan tol Trans Jawa, Senin (9/12). Istiono memulai kunjungannya di Jawa Barat khususnya di Tol Cipali.
ADVERTISEMENT
Dalam kunjungan tersebut, Istiono menyebut, jajaran Satlantas Polda Jawa Barat telah maksimal untuk mengawal arus mudik Natal dan Tahun Baru 2020. Namun, Ia mengimbau pengendara berhati-hati di KM 86-130 Tol Cipali.
“Kita fokuskan pertama kerawanan kecelakaan di KM 86-130. Ada satu langkah pencegahan di KM 130 ada rest area, kita wajibkan istirahat di sana,” kata Istiono lewat keterangan tertulis, Senin (9/12).
Istiono mengungkapkan, daerah KM 86-130 dianggap sebagai titik jenuh pengendara. Oleh karena itu, pengendara diwajibkan untuk menepi di rest area 130.
Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono meninjau jalur mudik Nataru di wilayah Jawa Barat, Senin (9/12). Foto: Dok. Kakorlatas Polri
“Ada satu langkah pencegahan di 130 ada rest area kita wajibkan istirahat di sana. Karena data kita setahun ini ada faktanya 22 kejadian di Tol Cipali,” ujar Istiono.
ADVERTISEMENT
Istiono berharap pengendara mengutamakan keselamatan. Korlantas Polri juga akan mengerahkan mobil pemandu untuk mengingatkan pengendara tak memaksakan diri.
“Ada warning di mobil double cabin kita. Ada running text dan pengeras suara kita ingatkan ini lah jalan rawan bapak ibu perlu istirahat,” pungkasnya.