Aksi 22 mei, Jalan MH Thamrin, Pasca ricuh

Kapolda Metro Jaya: Jalan MH Thamrin Ditutup Hingga Situasi Kondusif

23 Mei 2019 11:16 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah petugas PPSU di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (23/5/2019) pagi. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah petugas PPSU di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (23/5/2019) pagi. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Ditlantas Polda Metro Jaya masih menutup sepanjang Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono mengatakan penutupan jalan dilakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan.
ADVERTISEMENT
"Kita lihat perkembangan situasi, kalau situasi sudah kondusif ya tidak ada lagi kelompok-kelompok yang melakukan tindakan anarkistis, kita akan segera buka dan lancarkan arus lalin ini," kata Gatot di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (23/5) sekitar pukul 10.30 WIB.
Situasi di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (23/5/2019) pagi. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Gatot mengatakan, pengamanan di beberapa titik masih ketat seperti sebelumnya. Ada beberapa lokasi yang terus dijaga polisi.
"Masih sama sistem pengamanan kita ya. Saya kira sistem pengamanan kita masih sama dengan yang di Bawaslu. Kemudian di tempat-tempat tertentu yang memiliki potensi kerawanan seperti DPR, kemudian Bawaslu, serta tempat-tempat lainnya," ucap Gatot.
Gatot memastikan setelah kerusuhan yang terjadi di beberapa titik pada Rabu (22/5), situasi di Jakarta masih kondusif. Belum ada insiden mencolok lainnya pada hari ini.
ADVERTISEMENT
"Sampai dengan hari ini relatif kondusif, tidak ada hal-hal yang menonjol yang terjadi," tutur Gatot.
Ruas Jalan MH Thamrin yang ditutup mulai dari Bundaran HI hingga depan kantor Kemenko Maritim. Penutupan dilakukan untuk kedua arah jalan.
Tak hanya Jalan MH Thamrin, Jalan KH Wahid Hasyim juga ikut ditutup hari ini.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten