news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kashmir Bergejolak, Menlu Panggil Dubes Pakistan dan Wadubes India

15 Agustus 2019 13:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi memanggil Duta Besar Pakistan dan Wadubes India. Pertemuan tersebut digelar untuk membahas krisis Kashmir.
ADVERTISEMENT
Pelaksana tugas juru bicara Kementerian Luar Negeri Teuku Faizasyah menyebut pertemuan berlangsung pada Rabu (14/8) di kantor Kemlu. Kepada dua diplomat itu, Retno mendorong penyelesaian krisis Kashmir dilakukan lewat dialog.
"Pada pertemuan tersebut pada prinsipnya, pada intinya, ingin mendengar lagi perspektif dari masing-masing negara," ujar Faizasyah pada press briefing mingguan Kemlu, Kamis (15/8).
"Kita melihat berangkat dari masalah tersebut kita ingin mendorong adanya dialog dan komunikasi antara kedua belah pihak Pakistan dan India," ujar Faizasyah.
Selain mendorong dialog, Retno mengingatkan jika konflik berlanjut maka dapat berimbas pada kestabilan di wilayah Asia Selatan.
"Dalam konteks itu pula kami menggarisbawahi bahwa apabila terjadi konflik terbuka tidak akan ada satu pun negara yang diuntungkan, justru merugikan tidak hanya dua negara tapi juga kawasan yang lebih luas lagi, jadi ada ancaman terhadap pertumbuhan kesejahteraan yang meluas ke kawasan lainnya," kata Faizasyah.
Tentara India berjaga di sepanjang jalan sepi di perbatasan Jammu, India. Foto: REUTERS/Mukesh Gupta
Konflik antara India dan Pakistan kembali memanas ketika India memutuskan untuk mencabut Pasal 370 yang mengatur tentang otonomi khusus wilayah Kashmir.
ADVERTISEMENT
Pakistan yang juga turut mengklaim kepemilikan atas Kashmir dibuat geram akibat keputusan sepihak oleh India tersebut.