Kasus Corona Menurun, Status Darurat di Kyoto, Osaka Dicabut

21 Mei 2020 10:23 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengunjung memasuki Pachinko di Jepang yg tetap buka meski status darurat corona sudah diberlakukan di Tokyo, Jepang. Foto: REUTERS/Kim Kyung-Hoon
zoom-in-whitePerbesar
Pengunjung memasuki Pachinko di Jepang yg tetap buka meski status darurat corona sudah diberlakukan di Tokyo, Jepang. Foto: REUTERS/Kim Kyung-Hoon
ADVERTISEMENT
Status darurat di sejumlah kota besar di Jepang dicabut. Kebijakan itu diambil menyusul semakin menurunnya kasus baru infeksi virus corona.
ADVERTISEMENT
"Japan akan mencabut status darurat di Osaka, Kyoto, dan Hyogo pada Kamis (21/5) ini," kata Menteri Perekonomian Jepang Yasutoshi Nishimura, seperti dikutip dari Reuters.
Kyoto, Jepang. Foto: Pixabay
Langkah tersebut ditujukan untuk memperbaiki perekonomian Jepang yang babak belur akibat dihantam pandemi virus corona. Osaka adalah wilayah metropolitan terbesar kedua di Jepang, sedangkan Kyoto dianggap sebagai ibu kota kebudayaan dan magnet pariwisata.
Meski demikian, pemberlakuan situasi darurat masih akan berlaku di empat prefektur serta ibu kota Tokyo.
Terdapat 16.367 kasus virus corona di Jepang. Sedangkan jumlah kematian terkait wabah COVID-19 mencapai 768 orang.
Dalam dua pekan terakhir kasus infeksi baru di Jepang angkanya stabil di bawah satu digit. Pada puncaknya dalam sehari kasus corona di Jepang bisa mencapai 743 kasus.
ADVERTISEMENT
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.