Kasus Kematian Corona Harian di RI Pecah Rekor, Tembus 71 Orang

30 Juni 2020 15:58 WIB
Petugas saat memakamkan jenazah pasien virus corona di pemakaman Pondok Ranggon, Jakarta Timur. Foto: Willy Kurniawan/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Petugas saat memakamkan jenazah pasien virus corona di pemakaman Pondok Ranggon, Jakarta Timur. Foto: Willy Kurniawan/REUTERS
ADVERTISEMENT
Kasus harian kematian karena corona di Indonesia pecah rekor. Tembus 71 orang dalam sehari.
ADVERTISEMENT
"Total kematian di Indonesia kini mencapai 2.876 orang," kata jubir penanganan corona Achmad Yurianto di BNPB, Selasa (30/6).
Sebelumnya, rekor kematian harian terjadi pada 15 Juni. Dengan catatan, 64 orang meninggal karena corona dalam 24 jam.
Ini tentu harus menjadi perhatian bersama. Khususnya di Jawa Timur, yang angka kematiannya konsisten di atas 10 dalam beberapa hari terakhir.
Hari ini bahkan ada 30 pasien COVID-19 meninggal di Jatim. Sehingga total ada 893 kasus kematian di sana.
Sementara itu, kasus positif hari ini bertambah 1.006 orang. Sehingga total mencapai 24.806 orang.
Kasus positif harian pun bertambah 1.293 orang. Jadi secara keseluruhan mencapai 56.385 pasien.
"Kita maknai bawah penambahan kasus yang kita identifikasi tiap hari dai pemeriksaan PCR real time atau TCM adalah gambaran upaya masif kita untuk periksa screening tracing agresif," jelas Yuri.
ADVERTISEMENT
-----
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Saksikan video menarik di bawah ini.