Kecelakaan BMW di Tol Dalam Kota, Slipi, karena Selip Ban

18 Januari 2020 17:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil BMW M3 coupe 2009 yang diangkut di atas mobil derek akibat menabrak pembatas jalan Tol Slipi, Sabtu (18/1). Foto: Dok. Patroli Jalan Raya
zoom-in-whitePerbesar
Mobil BMW M3 coupe 2009 yang diangkut di atas mobil derek akibat menabrak pembatas jalan Tol Slipi, Sabtu (18/1). Foto: Dok. Patroli Jalan Raya
ADVERTISEMENT
Sebuah mobil BMW yang sedang konvoi mengalami kecelakaan tunggal di Tol Dalam Kota, tepatnya di Slipi arah Grogol, Jakarta Barat pada Sabtu (18/1) pagi.
ADVERTISEMENT
Kepala Induk Patroli Jalan Raya Tol Dalam Kota, AKP Bambang, mengatakan insiden itu bermula saat rombongan BMW sedang konvoi di Tol Dalam Kota. Satu mobil dalam konvoi itu mengalami selip.
"Kendaraan datang dari arah Semanggi menuju Grogol beriringan dengan rombongan yang lainnya, kondisi hujan, jalan licin," ujar Bambang, dalam keterangannya.
"Sesampainya di TKP (tempat kejadian perkara), pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraan, ban mengalami selip dan tergelincir menabrak pembatas beton tol sisi kiri," lanjut Bambang.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Bambang mengatakan pemilik BMW yang alami kecelakaan itu langsung membawa kendaraannya ke bengkel di daerah Kebon Jeruk, Jakarta Barat.