Kematian Akibat COVID-19 di India Tembus 250 Ribu Jiwa Lebih

12 Mei 2021 11:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang pria berjalan melewati pembakaran tumpukan kayu saat proses kremasi massal jenazah pasien COVID-19 di New Delhi, India. Foto: Danish Siddiqui/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Seorang pria berjalan melewati pembakaran tumpukan kayu saat proses kremasi massal jenazah pasien COVID-19 di New Delhi, India. Foto: Danish Siddiqui/REUTERS
ADVERTISEMENT
Kematian akibat virus corona di India menembus 250 ribu pada Rabu (12/5/2021).
ADVERTISEMENT
Rekor buruk itu tercipta usai dalam 24 jam muncul 4.205 kematian baru. Total korban jiwa akibat COVID-19 di India saat ini mencapai 254.197.
Di waktu yang sama, kasus COVID-19 di India bertambah 350 ribu jiwa. Kini jumlah kasus virus corona di India sebanyak 23,3 juta.
India merupakan negara dengan jumlah infeksi virus corona terbanyak kedua di dunia di bawah Amerika Serikat, demikian dikutip dari AFP.
Kurang lebih dua pekan, setiap harinya muncul 300 ribu sampai 400 ribu kasus baru di India. Negara tersebut sekarang telah menjadi episenter penyebaran virus corona di dunia.
Meski Pemerintah sudah mengeluarkan data resmi mengenai berapa jumlah kasus dan kematian, laporan itu diragukan berbagai pihak.
Ahli medis di India dan dunia yakin jumlah kasus maupun kematian di India jumlah aslinya bisa 10 kali lebih besar dari laporan resmi pemerintah.
ADVERTISEMENT