Kepala Desa di Tangerang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Belakang Rumahnya

5 November 2020 15:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi dan TNI cek lokasi ditemukannya kepala desa di Tangerang tewas gantung diri. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Polisi dan TNI cek lokasi ditemukannya kepala desa di Tangerang tewas gantung diri. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Kepala Desa Lebak Wangi, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang, Nesin H Nasadi, ditemukan tewas tergantung di belakang rumahnya Kamis, (5/11).
ADVERTISEMENT
Kapolsek Sepatan, AKP I Gusti Moch Sugiarto masih menyelidiki kasus tersebut. Sejauh ini, dia baru bisa membenarkan informasi tersebut dan belum bisa berkomentar lebih detail.
"Iya betul Kades Lebak Wangi gantung diri. Ini saya sudah di TKP," katanya.
Polisi dan TNI cek lokasi ditemukannya kepala desa di Tangerang tewas gantung diri. Foto: Dok. Istimewa
Hingga saat ini, pihak kepolisian masih di tempat kejadian perkara untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Sugiarto juga memeriksa saksi untuk mengetahui motif Nesin gantung diri.
"Saya dan tim masih di TKP, untuk saat ini belum bisa memberikan data rinci, karena masih penyelidikan," ujarnya.
---
Anda bisa mencari bantuan jika mengetahui ada sahabat atau kerabat, termasuk diri anda sendiri, yang memiliki kecenderungan bunuh diri.
Informasi terkait depresi dan isu kesehatan mental bisa diperoleh dengan menghubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas dan Rumah Sakit terdekat, atau mengontak sejumlah komunitas untuk mendapat pendampingan seperti LSM Jangan Bunuh Diri via email [email protected] dan saluran telepon (021) 9696 9293, dan Yayasan Pulih di (021) 78842580.
ADVERTISEMENT