Konvoi The Jakmania Membahayakan dan Tak Bertanggung Jawab

26 April 2021 11:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Unggahan di Twitter @bagaspratamaj, Jak Mania merayakan kemenangan Persija di kawasan Bundaran HI, Jakarta. Foto: Twitter @bagaspratamaj
zoom-in-whitePerbesar
Unggahan di Twitter @bagaspratamaj, Jak Mania merayakan kemenangan Persija di kawasan Bundaran HI, Jakarta. Foto: Twitter @bagaspratamaj
ADVERTISEMENT
Kemenangan Persija Jakarta di Piala Menpora pada Minggu (25/4) sontak membuat para pendukungnya, The Jakmania, berbahagia. Sayangnya, kebahagiaan tersebut berujung pada konvoi yang menimbulkan kerumunan di tengah pandemi COVID-19 ini.
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal ini, Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI, Anggara Wicitra Sastroamidjojo, mengatakan kegiatan konvoi tersebut adalah kegiatan yang tidak bertanggung jawab dan sangat membahayakan.
“Saya sangat menyesalkan kejadian perayaan kemenangan Persija semalam oleh sebagian pendukungnya. Kita mesti ingat bahwa pandemi COVID-19 masih ada dan kegiatan melanggar protokol kesehatan seperti semalam berpotensi membuat cluster COVID-19 baru,” ungkap Anggara kepada kumparan, Senin (26/4).
Unggahan di Twitter @Iamyudaaa, Jak Mania merayakan kemenangan Persija. Foto: Twitter @Iamyudaaa
Anggara berkata, kegiatan tersebut juga merugikan para pencinta sepak bola lainnya, karena kerumunan seperti semalam berpotensi menyebabkan pertandingan sepak bola ke depannya dihentikan sementara.
“Ini tentunya sangat merugikan masyarakat pecinta sepak bola yang sudah setahun lebih bersabar untuk menikmati gelaran kompetisi jika karena hal tersebut, akhirnya di kemudian hari pertandingan pertandingan sepak bola tidak diberikan izin lagi,” tambah anggota DPRD DKI Fraksi PSI ini.
ADVERTISEMENT
Anggara juga menjadikan momen tersebut untuk mengingatkan para aparatur pemerintah untuk lebih tegas dalam menegakkan aturan serta protokol kesehatan.
Ia kembali mengingatkan masyarakat untuk berkaca pada kasus corona yang tengah melonjak di India, supaya warga DKI Jakarta tidak abai pada protokol kesehatan.
“Meskipun sebagian kelompok masyarakat sudah menerima vaksinasi, bukan berarti kita bisa santai dan terlena. Berkaca dari apa yang terjadi di India, ke depannya perlu adanya kedewasaan dan kesadaran dari masyarakat untuk terus menjalankan protokol kesehatan,” pungkasnya.
Diketahui, para Jakmania berkerumun di Bundaran HI pada Minggu (25/4) malam. Mereka konvoi dan menyalakan kembang api untuk merayakan keberhasilan Persija menjadi juara Piala Menpora.
Konvoi tersebut dibubarkan akibat melanggar aturan PPKM. Selain itu, beberapa juga diamankan oleh petugas kepolisian akibat menolak untuk dibubarkan.
ADVERTISEMENT