Aksi mahasiswa dari berbagai universitas diBandung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro

Mahasiswa Bandung Juga Turun ke Jalan, Kritik Pemerintah dan DPR

23 September 2019 15:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung yang berlangsung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Aksi mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung yang berlangsung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Mahasiswa dari 18 universitas di Bandung melakukan aksi di depan Kantor DPRD Jabar, Senin (23/9) siang. Sebelum aksi, mereka terlebih dahulu berkumpul di Monumen Perjuangan kemudian melakukan long march serentak. Aksi dilakukan untuk menolak UU KPK, RUU KUHP, RUU PAS, dan RUU Pertanahan.
Aksi mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung yang berlangsung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Pantauan kumparan, hingga pukul 15.10 WIB, masih ada mahasiswa yang berdatangan dari berbagai penjuru. Kertas dan spanduk berisi tulisan dibentangkan sambil menyanyikan lagu "Darah Juang" atau melantangkan "Sumpah Mahasiswa Indonesia" yang dipimpin oleh orator.
ADVERTISEMENT
Bahkan, terlihat pula ada seorang mahasiswa membuka bajunya dan menaiki tembok di dekat pagar sambil mengibarkan sang saka Merah Putih. Dia juga membentangkan spanduk bertuliskan "Mahasiswa Menggugat" dengan tulisan warna putih di dasar hitam.
Aksi mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung yang berlangsung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
"Berapa jumlah kita?" tanya orator.
"Satu," jawab peserta aksi.
"Revolusi, revolusi," tambah peserta aksi sambil mengepalkan tangan.
Aksi mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung yang berlangsung di depan Kantor DPRD Jabar, Jalan Diponegoro. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Aksi tersebut dikawal ketat oleh polisi. Mereka berjaga di depan Kantor DPRD dan depan Gedung Sate. Akibat aksi tersebut, jalan di depan DPRD Jabar dan Gedung Sate ditutup sehingga terjadi pengalihan arus lalu lintas.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten