Menteri Mahfud MD , Forkompindo, Rakornas SQ

Mahfud Bantah Kecolongan soal Bom di Medan: Teroris Selalu Mau Nyolong

13 November 2019 13:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menko Polhukam, Mahfud MD, saat ditemui di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (5/11/2019). Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menko Polhukam, Mahfud MD, saat ditemui di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Selasa (5/11/2019). Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Menkopolhukam Mahfud MD membantah pihak kepolisian kecolongan terkait bom bunuh diri di Polrestabes Medan. Menurutnya, teroris selalu mencari celah untuk beraksi.
ADVERTISEMENT
"Enggaklah, memang kalau teroris memang selalu mau nyolong. Ndak papa, nanti istilah kecolongan dipolitisir lagi. Pokoknya (nanti) ditindak, gitu aja," ujar Mahfud usai Rakornas pemerintah pusat dan Forkopimda di SICC Sentul, Jawa Barat, Rabu (13/11).
Menteri Mahfud MD (tengah) saat Rakornas di Sentul, Jawa Barat, pada Rabu (13/11/2019). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Mahfud mengatakan, dalam mengantisipasi aksi teror, polisi telah memaksimalkan pencegahan dan pengamanan. Bila tidak dilakukan, korban bisa saja jatuh lebih banyak dari saat ini.
"Kita sudah mati-matian jangan sampai menunggu korban. Coba kalau kita nunggu korban jatuh mungkin sudah banyak peristiwa terjadi," ucap Mahfud.
"Ya (pencegahan) itu sudah ada-lah, polisilah, pencegahannya kan sudah kita lakukan, ada intelijen, ada informasi, kalau tak ada pencegahan kan pasti banyak lagi (aksi teror) yang begini ini," sambungnya.
Pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan. Foto: Twitter
Mahfud pun meminta masyarakat cerdas dalam menelaah informasi yang berkembang khususnya berkaitan dengan aksi teror. Ia meminta masyarakat dapat bekerja sama dengan aparat untuk setidaknya menangkal peristiwa serupa berulang kembali.
ADVERTISEMENT
"Begini loh pada masyarakat juga jangan selalu nyinyir. Kalau pemerintah bertindak lalu dikatakan melanggar HAM, kalau tidak bertindak dibilang kecolongan. Gitu aja, kita sama-sama dewasa menjaga negara ini," kata Mahfud.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten