Mahfud MD soal Cuitan SBY terkait Pandemi: Sejak Lama Beliau Selalu Ajak Berdoa

30 Juli 2021 10:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama keluarga saat salat Idul Fitri 1442 H. Foto: Dok. SBY
zoom-in-whitePerbesar
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama keluarga saat salat Idul Fitri 1442 H. Foto: Dok. SBY
ADVERTISEMENT
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membuat cuitan berdoa agar Tuhan memberikan pertolongan kepada rakyat Indonesia dalam menghadapi pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Doa lain juga dihaturkan SBY bagi pemerintah Indonesia saat ini agar mampu memimpin rakyatnya melampaui cobaan pandemi ini.
Menkopolhukam Mahfud MD mengaku tak kaget dengan ajakan SBY itu. SBY yang telah ia kenal lama sejak menjabat sebagai Menko Sospolkam di era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus dur_, acapkali mengajaknya untuk berdoa terutama saat menghadapi suatu permasalahan serius.
"Saya kenal lama dengan Pak SBY. Sejak Pak SBY jadi Menko Polsoskam dan saya Menhan di era Gus Dur memang beliau selalu mengajak berdoa," ujar Mahfud saat dihubungi, Jumat (30/7).
Ajakan untuk berdoa, kata Mahfud, juga kerap disampaikan SBY bahkan saat ia duduk sebagai Presiden. Mahfud yang kala itu menjabat sebagai ketua Mahkamah Konstitusi (MK), dalam beberapa kesempatan juga diminta SBY untuk berdoa.
ADVERTISEMENT
"Pak SBY pernah bercerita bermimpi buruk tentang situasi negara dia lalu mengajak saya berdoa. Itu juga sudah saya tulis di buku saya, "Setahun Bersama Gus Dur" (2003). Saat saya Ketua MK dan Pak SBY jadi Presiden juga selalu mengajak berdoa dalam menghadapi dan menyelesaikan tantangan," ucap Mahfud.
Menko Polhukam Mahfud MD saat konferensi pers terkait revisi UU ITE, Selasa (8/6). Foto: Humas Kemenko Polhukam
Ajakan untuk berdoa, menurut Mahfud juga kerap disampaikan SBY dalam sejumlah agenda resmi yang diikutinya.
"Dalam pidato-pidato resminya dulu dia sering mengajak kita berdoa dan berjuang dengan sabar. Bahkan juga memimpin pembacaan surat Alfatihah saat konferensi pers di istana ketika ada berita Gus Dur wafat. Memang kenapa, kok berdoa saja jadi berita?" kata Ma'ruf.
Sebelumnya, melalui akun Twitter pribadinya, SBY mengajak seluruh masyarakat untuk berdoa terkait cobaan yang kini tengah menerpa Indonesia. Dalam doanya, SBY berharap Tuhan membimbing pemerintah dan masyarakat melewati ujian pandemi ini.
ADVERTISEMENT
"Tuhan, seraya gigih berikhtiar, kami tetap memohon kemurahan hati-Mu. Selamatkan negeri kami dan kami semua. Bimbinglah pemerintah kami dan juga kami masyarakat Indonesia agar dapat mengatasi pandemi besar ini. Amin," tulis SBY.