news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Makam di TPU Rorotan Sempat Amblas, Pemprov DKI Langsung Perbaiki

1 September 2021 12:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto udara pemakaman khusus COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara. Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Foto udara pemakaman khusus COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara. Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
TPU Rorotan menjadi rujukan utama untuk memakamkan pasien corona maupun yang harus dimakamkan dengan protap COVID-19. Semua jenazah dimasukkan ke dalam peti sebelum dimakamkan.
ADVERTISEMENT
Hal ini membuat tanah makam amblas. Tak kurang dari 10 petak makam amblas. Melihat hal itu, tim Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta langsung memperbaiki kondisi makam.
"Setiap ada yang amblas, dengan segera kami rapikan kembali, langsung dipadatkan dan dibentuk petak makamnya," ujar Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, Suzi Marsitawati dikutip dari PPID, Rabu (1/9).
"Yang baru-baru ini terjadi, terdapat 10 petak makam yang amblas di sisi Timur, tapi kondisinya tidak parah dan petugas juga langsung merapikan petak makam tersebut," tambah dia.
Foto udara suasana pemakaman khusus COVID-19 di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (15/7/2021). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
Suzi mengatakan terus berupaya dalam mengurangi potensi amblasnya tanah dengan dilakukan pengurukan dan pemadatan tanah menggunakan alat berat, meskipun diketahui lahan makam tersebut adalah bekas rawa.
ADVERTISEMENT
"Kami akan terus berupaya mengurangi kemungkinan potensi amblasnya tanah. Hal ini lumrah terjadi, bukan hanya pada pemakaman khusus COVID-19, tetapi juga pada pemakaman biasa, terutama yang menggunakan peti jenazah. Pengecekan lahan akan selalu rutin kami lakukan," pungkasnya.
Amblasnya lahan makam terjadi akibat peti jenazah yang sudah mulai lapuk. Oleh karena itu, nantinya Distamhut akan menambah dan memadatkan tanah di setiap petak makam.