Mardani soal Anies Cawapres Prabowo: Dia Dekat dengan PKS

31 Maret 2018 13:13 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prabowo memberikan selamat kepada Anies Baswedan (Foto: Antara/Wahyu Putro A)
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo memberikan selamat kepada Anies Baswedan (Foto: Antara/Wahyu Putro A)
ADVERTISEMENT
Nama Gubernur DKI Anies Baswedan santer disebut-sebut sebagai salah satu cawapres terkuat yang akan mendampingi Ketum Gerindra Prabowo Subianto. PKS, salah satu koalisi Gerindra, tampaknya merespons baik opsi Anies sebagai cawapres pendamping Prabowo.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengatakan, PKS belum bisa memutuskan secara pasti terkait sosok cawapres yang tepat mendampingi Prabowo. Akan tetapi, kata Mardani, sosok Anies merupakan salah satu yang terbaik.
“Prinsipnya kita cari yang terbaik. Mas Anies bagaimanapun dimenangkan PKS untuk DKI dan dekat dengan PKS,” ucap Mardani, saat dihubungi kumparan (kumparan.com), Sabtu (31/3).
Prabowo di acara Wadah Global Gathering. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo di acara Wadah Global Gathering. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
Mardani tak menampik bahwa nama Anies memang sudah dibahas di internal PKS. Akan tetapi, menurut dia, PKS juga masih mempertimbangkan sembilan nama kandidat capres-cawapres untuk bisa berkontestasi di Pilpres 2019.
“Keputusan Majelis Syuro masih 9 nama internal kader yaitu Ahmad Heryawan, Hidayat Nur Wahid, Anis Matta, Irwan Prayitno, Sohibul Iman, Salim Segaf Al Jufri, Tifatul Sembiring, Muzamil Yusuf, dan Mardani Ali Sera,” ujar Wakil Ketua Komisi II DPR itu.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Wasekjen Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan, Anies merupakan salah satu kandidat terkuat sebagai cawapres Prabowo. Selain Anies, ada juga nama mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai kandidat cawapres untuk Prabowo.
Rencananya, Partai Gerindra akan menggelar Rakornas pada 11 Arpil mendatang. Rakornas tersebut akan dihadiri oleh Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto dan seluruh pimpinan DPD se-Indonesia. Namun, belum bisa dipastikan apakah Prabowo akan deklarasi capres atau tidak.