Membandingkan Elektabilitas Puan: Di LSI Urutan Ke-8, KedaiKOPI Ke-4

5 September 2022 16:13 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua DPP PDIP Puan Maharani memberikan keterangan persa usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor, Minggu (4/9). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPP PDIP Puan Maharani memberikan keterangan persa usai melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Hambalang, Bogor, Minggu (4/9). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua DPP PDIP Puan Maharani digadang-gadang akan menjadi salah satu kandidat untuk dicalonkan di Pilpres 2024. Namun, elektabilitas Puan masih belum bisa menyaingi Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan yang selalu berada di posisi tiga besar.
ADVERTISEMENT
Namun dalam survei terkini yang dilakukan KedaiKOPI, elektabilitas Puan berada di posisi keempat dengan 11,3%. Posisi tiga besar masih didominasi Ganjar dengan 31,1%, Prabowo 19,6%, dan Anies 19,3%.
Hasil survei ini terbilang mengagetkan karena selama ini elektabilitas Puan tidak pernah berada di atas 1-2%. Biasanya, elektabilitas Puan berada di kisaran 1% atau tertinggi di 2%.
Hal ini juga yang tergambar dalam survei yang dilakukan LSI. Puan hanya mendapat elektabilitas sebesar 1,7% dalam simulasi tertutup 10 nama.
Berikut perbandingan survei kedua lembaga:

Survei KedaiKOPI

Survei Lembaga KedaiKOPI, Puan Maharani 4 besar. Foto: KedaiKOPI
KedaiKOPI menggelar survei pada 3-18 Agustus 2022 di 34 provinsi di Indonesia. Sebanyak 1.197 responden dipilih secara acak dengan menggunakan metode multistage random sampling.
Dalam survei terbuka, elektabilitas Puan berada di peringkat keempat dengan 9,6% dari 20 tokoh. Sementara Ganjar Pranowo 26,0% masih berada di peringkat pertama, kedua Prabowo Subianto 18,0%, ketiga Anies Baswedan 14,0%, dan di bawah Puan ada Ridwan Kamil 7,7%.
ADVERTISEMENT
Elektabilitas Ketua DPP PDIP ini juga konsisten berada di posisi keempat dalam survei tertutup capres yakni 11,3% dari 9 tokoh. Ganjar masih di posisi pertama 31,1%, Prabowo Subianto 19,6%, Anies Baswedan 19,3%, dan Ridwan Kamil 10,9%.
Alasan responden memilih Puan sebagai capres karena memenuhi kriteria sebagai pemimpin yang tegas dan berani 23,4%, pintar/cerdas 13,1%, orang bagus/suka/baik 12,4%, karena perempuan 11,6%, keturunan Soekarno/Megawati 10,4%, merakyat 9,5%, terbukti kerjanya 8,6%, kepemimpinan yang baik 4,9%, jujur/amanah/bertanggung jawab 4,4%, hingga cantik/menarik 3,2%.

Survei LSI

Sementara dalam survei yang digelar LSI pada 13-21 Agustus 2022, elektabilitas Puan berada di posisi 8 dengan 1,3% dari 19 tokoh. Ganjar berada di posisi teratas dengan elektabilitas 24,5%, sementara di bawahnya ada Prabowo dengan 21,3%, Anies 19,3%, Ridwan Kamil 10,4%, dan AHY 2,9%.
ADVERTISEMENT
Sementara dalam simulasi tertutup 10 nama, Puan masih berada di posisi 8 dengan 1,7%. Ganjar kembali berada di posisi teratas dengan 24,9%, Prabowo berada di bawahnya dengan 22,9%, Anies 20,1%, RK 10,9%, dan AHY 3,1%.
Kemudian pada simulasi tertutup 7 nama, Puan ada di posisi 6 dengan 2,2%. Ganjar lagi-lagi berada di posisi teratas dengan 28,3% dan disusul Prabowo dengan 25,8%, Anies 25,7%, dan AHY 3,3%. Sementara Erick Thohir memperoleh 2,3%, Puan 2,2%, dan Airlangga 1,7%.