Menag Tinjau Armuzna Jelang Puncak Haji: Sudah Banyak Perbaikan, Tinggal Tawakal

12 Juni 2024 6:04 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menag meninjau persiapan fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) jelang puncak haji, Selasa (11/6/2024) Waktu Arab Saudi.  Foto: dok MCH 2024
zoom-in-whitePerbesar
Menag meninjau persiapan fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) jelang puncak haji, Selasa (11/6/2024) Waktu Arab Saudi. Foto: dok MCH 2024
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Agama (Menag) Yaqut Chalil Qoumas meninjau kawasan Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) menjelang puncak haji yang akan dilaksanakan pada 8 Zulhijah 1445 H atau 14 Juni 2024 hingga 13 Zulhijah atau 19 Juni 2024. Menag ingin memastikan semua fasilitas bagi jemaah sudah siap.
ADVERTISEMENT
Bersama dengan jajaran, Menag mendatangi kawasan Arafah lebih dulu pada Selasa (11/6/2024). Di sana Menag mengecek fasilitas keran wudu.
“Ini kok kecil airnya?” Tanya Menag kepada pihak Masyariq yang ikut mendampingi selama pengecekan berlangsung.
Pihak Masyariq mengatakan air sengaja belum disalurkan secara maksimal, namun dijanjikan saat wukuf nanti, air kran akan mengalir deras.
Menag meninjau persiapan fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) jelang puncak haji, Selasa (11/6/2024) Waktu Arab Saudi. Foto: dok MCH 2024
“Janji ya, nanti saat harinya airnya lancar,” ucap Menag ke Masyariq.
Selanjutnya Menag mengecek kondisi toilet. Menag masuk ke salah satu bilik toilet dan mengunci pintu. Dia sengaja ingin mencoba sendiri fasilitas toilet tersebut. Tak lama kemudian, Menag keluar dari toilet dan bertanya soal air yang macet.
“Ini jet washernya bermasalah, airnya enggak ada,” ujarnya.
Kemudian salah satu petugas dari pihak Masyariq masuk ke kamar mandi untuk mengecek. Rupanya kran jet washernya yang berada di samping bawah toilet belum dibuka.
ADVERTISEMENT
Selain mengecek kondisi kamar mandi, Menag juga memeriksa kondisi makanan dan tenda jemaah di Arafah. Menurutnya tahun ini alas tenda berbeda dibandingkan tahun lalu.
Menag meninjau persiapan fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) jelang puncak haji, Selasa (11/6/2024) Waktu Arab Saudi. Foto: dok MCH 2024
“Sekarang dipasangi paving block di bawah karpet untuk meredam panas kata masyariq,” ujar Menag.
Selain alas tenda, bagian atap juga diberikan peredam panas. Ada 30 tenda yang diberikan peredam panas di atapnya.
“Inginnya sih saya ganti semua, tapi karena waktu yang mepet, baru untuk 30 ribu jemaah tendanya seperti ini,” katanya.
Bukan hanya toilet dan tenda, kasur jemaah juga dicek oleh Menag. Menurutnya ukuran kasur sudah bagus, sesuai standar kontrak.
“Saya kira sudah sesuai kontrak, ada perbaikan-perbaikan yang dilakukan masyariq,” katanya.
Setelah selesai mengecek fasilitas di Arafah, Menag dan rombongan bergeser ke Muzdalifah dan Mina. Sama dengan di Arafah, Menag juga mengecek kondisi toilet untuk jemaah lansia dan disabilitas.
Menag meninjau persiapan fasilitas di Arafah, Muzdalifah dan Mina (Armuzna) jelang puncak haji, Selasa (11/6/2024) Waktu Arab Saudi. Foto: dok MCH 2024
“Ini kok cuma tangga saja, untuk disabilitasnya mana?,” tanyanya.
ADVERTISEMENT
Pihak masyariq menjelaskan bahwa akses disabilitas berada di sisi ujung lainnya.
Ada sekitar 1.200-an lebih tenda disiapkan bagi jemaah haji Indonesia baik di Arafah maupun Mina. Tenda-tenda tersebut berada di 73 maktab.
Menag mengatakan persiapan fasilitas bagi jemaah di Armuzna sudah cukup baik. Meski masih ada sejumlah perbaikan yang harus dilakukan pihak masyariq.
“Sudah banyak perbaikan yang dilakukan masyariq, sekarang kita tinggal tawakal, berserah diri pada kebesaran Allah. Semoga layanan haji yang beberapa hari ke depan di Armuzna berjalan dengan baik dan lancar,” kata Menag.