Menhub Angkat Polana Banguningsih sebagai Dirjen Perhubungan Udara

13 November 2018 11:52 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengikuti rapat kerja dengan Komisi V DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (3/9/2018). (Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengikuti rapat kerja dengan Komisi V DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (3/9/2018). (Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menunjuk Polana Banguningsih Pramesti sebagai Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan yang baru setelah kosong 4 bulan sejak dijabat Agus Santoso.
ADVERTISEMENT
Budi Karya berpesan kepada Dirjen Perhubungan Udara yang baru untuk meningkatkan faktor keselamatan penerbangan dan mempertahankan rating atau peringkat keselamatan penerbangan Indonesia di dunia internasional.
"Laksanakan tugas secara profesional, dan lakukan tindak lanjut untuk hal yang sedang kita hadapi. Berusaha untuk mempertahankan rating keselamatan penerbangan yang telah mendapat nilai baik dari lembaga aviasi internasional seperti EU, ICAO, dan FAA,” kata Budi Karya saat melantik Polana pada Senin (12/11), seperti dikutip dari situs Kemenhub.
Polana Banguningsih Pramesti merupakan pejabat karier di Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub. Pada tahun 2013, Polana diangkat menjadi direksi di PT Angkasa Pura I (Persero) hingga awal 2018. Setelah itu pada awal 2018, Polana kembali dilantik menjadi pejabat di Direktorat Jenderal Perhubungan Udara sebagai Direktur Navigasi Penerbangan Ditjen Perhubungan Udara dan sempat menjabat sebagai Direktur Bandar Udara Ditjen Perhubungan Udara.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, Budi Karya juga merombak jajaran di tubuh Ditjen Perhubungan Udara Kemenhub, seperti Mohamad Pramintohadi Sukarno yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Ditjen Perhubungan Udara serta Pelaksana Tugas Dirjen Perhubungan Udara saat ini menjabat sebagai Direktur Bandar Udara.
Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Polana Banguningsih Pramesti memberikan keterangan pers tentang penanganan kecelakaan pesawat Lion Air JT610 di Kemenhub, Jakarta, Senin (12/11/2018).  (Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
zoom-in-whitePerbesar
Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Polana Banguningsih Pramesti memberikan keterangan pers tentang penanganan kecelakaan pesawat Lion Air JT610 di Kemenhub, Jakarta, Senin (12/11/2018). (Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
Adapun Nur Isnin Istiartono menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub menggantikan Pramintohadi. Kemudian, Direktur Keamanan Penerbangan dijaat oleh Dadun Kohar.
Selain melantik Pejabat Tinggi Madya (Dirjen Perhubungan Udara), Menhub juga melantik 26 pejabat lainnya yang terdiri dari pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, dan Pejabat Pengawas di Lingkungan Kementerian Perhubungan.
Pelantikan Polana Banguningsih Pramesti sebagai Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Senin (12/11/2018). (Foto: dok Kemenhub)
zoom-in-whitePerbesar
Pelantikan Polana Banguningsih Pramesti sebagai Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Senin (12/11/2018). (Foto: dok Kemenhub)