Mobil Diduga Bawa Pemudik dari Jakarta Kabur saat Dicegat Polisi di Tangerang

6 Mei 2021 15:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rombongan pemudik dari Jakarta kabur saat dicegat polisi di Bitung, Tangerang, Kamis (6/5). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Rombongan pemudik dari Jakarta kabur saat dicegat polisi di Bitung, Tangerang, Kamis (6/5). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Mobil yang diduga di dalamnya membawa pemudik dari Jakarta mengelabui petugas di Pos Penyekatan Bitung, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang, Rabu, (6/5).
ADVERTISEMENT
Rombongan itu terdiri dari empat orang dalam satu mobil minibus dengan pelat nomor B. Awalnya, kendaraan yang ditumpangi rombongan itu diberhentikan petugas untuk dimintai identitas dan dilakukan pemeriksaan barang bawaan.
Saat diperiksa, ternyata keempat orang tersebut merupakan warga Jakarta. Usai diperiksa soal barang bawaan, didapati sejumlah sayur mayur dan kebutuhan pokok lainnya.
Salah seorang petugas kepolisian, Rokhmat, mengatakan saat diperiksa salah satu di antara mereka, mengaku dari Pasar Kramat Jati, Jakarta dan hendak ke Serang, Banten untuk mengantar sayur.
Rombongan pemudik dari Jakarta kabur saat dicegat polisi di Bitung, Tangerang, Kamis (6/5). Foto: Dok. Istimewa
Namun, kecurigaan petugas muncul, saat tiga orang lainnya memiliki alasan yang berbeda. Salah satu dari rombongan ada yang beralasan hendak ke Kabupaten Serang untuk pulang kampung.
"Kita cek dan minta keterangan mereka, dan ternyata berbeda-beda. Akhirnya kita minta untuk putar balik, karena kita menduga mereka ini hendak mudik," katanya.
ADVERTISEMENT
Namun, bukannya putar balik, pengendara secara perlahan melaju dan langsung tancap gas menuju kawasan Kabupaten Tangerang yang kemudian, ke Serang, Banten.
"Tadi pas kita minta putar balik, arah mereka memang begitu (hendak putar balik) tapi tahu-tahunya malah tancap gas," ujarnya.
Diketahui, hari ini merupakan hari pertama penerapan aturan larangan mudik yang akan berlaku hingga 17 Mei 2021.
****
Saksikan video menarik di bawah ini: