Muzani: Prabowo Ingin Pengurus Baru DPP Gerindra Didominasi Anak Muda

8 Agustus 2020 19:31 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua umum Gerindra Prabowo Subianto (kiri) melambaikan tangan saat menghadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta Selatan.  Foto: Raga Imam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua umum Gerindra Prabowo Subianto (kiri) melambaikan tangan saat menghadiri HUT Partai Gerindra ke-12 di Kantor DPP Partai Gerindra, Jakarta Selatan. Foto: Raga Imam/kumparan
ADVERTISEMENT
Prabowo Subianto kembali dipercayakan sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra hingga lima tahun mendatang. Sebagai formatur tunggal, ia diberikan waktu 30 hari untuk menyusun kepengurusan partai.
ADVERTISEMENT
Usai Kongres Luar Biasa (KLB) Gerindra, Prabowo mengumumkan Ahmad Muzani ditunjuk lagi sebagai Sekretaris Jenderal.
"Walau saya diberi 30 hari, tapi akan segera saya putuskan supaya tidak ada kevakuman. Dan saya putuskan saudara Ahmad Muzani kembali sebagai Sekjen mendampingi saya untuk 5 tahun yang akan datang," ungkap Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/8).
Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Saat ini memang belum diumumkan siapa saja yang masuk kepengurusan Partai Gerindra periode 2020-2025. Tetapi, Muzani yang turut mendampingi Prabowo menyebut pengurus DPP akan didominasi oleh anak-anak muda.
"Pak Prabowo dalam pidato penutupannya mengatakan, nanti pengurus DPP Partai Gerindra yang baru akan didominasi anak-anak muda di bawah 50 tahun," jelas Muzani.
Prabowo dan Muzani sepakat Gerindra akan terus bekerja keras sebagai bagian dari pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Kongres Luar Biasa Partai Gerindra untuk Pengukuhan Prabowo Subianto jadi Ketum Lagi. Foto: Dok- Ist
Kehadiran Presiden Jokowi dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri secara virtual untuk memberikan sambutan di KLB Gerindra dianggap sebagai bentuk koalisi yang solid.
ADVERTISEMENT
"Kita sangat bertekad untuk menyukseskan pemerintahan ini, karena memang enggak ada pilihan lain. Kita harus punya pemerintah yang berhasil, kuat, untuk menghadapi tantangan yang sangat besar, sebagaimana dihadapi hampir seluruh negara di dunia," tutup Prabowo.
=====
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona