Obama Puji Demonstrasi di AS

4 Juni 2020 8:31 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Massa menunjukkan poster dalam aksi protes terkait pembunuhan pria kulit hitam oleh aparat di Minneapolis, AS, Selasa (26/5). Foto: Richard Tsong-Taatarii/Star Tribune via AP
zoom-in-whitePerbesar
Massa menunjukkan poster dalam aksi protes terkait pembunuhan pria kulit hitam oleh aparat di Minneapolis, AS, Selasa (26/5). Foto: Richard Tsong-Taatarii/Star Tribune via AP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama memuji demo antirasialisme yang dipicu terbunuhnya George Floyd.
ADVERTISEMENT
Nyawa Floyd melayang di tangan seorang polisi. Kematian Floyd membuat AS membara, massa di berbagai kota turun ke jalan memprotes tindakan rasialis dan kebrutalan polisi.
Obama, mengatakan pemerintah federal dan lokal AS mesti meninjau kembali kebijakan pengunaan kekuatan.
Salam perpisahan Barack Obama Foto: Pablo Martinez Monsivais/AP Photo
"Terlalu sering kekerasan datang dari pihak yang sewajibnya melayani dan melindungi kalian," ucap Obama seperti dikutip dari AFP, Kamis (4/6).
"Saya ingin kalian tahu bahwa kamu itu penting, hidup kamu penting, dan mimpimu juga penting," sambung dia.
Politikus Partai Demokrat ini menambahkan, beberapa pekan terakhir AS menyaksikan, "perubahan dan peristiwa besar yang mendalam dan tidak pernah terlihat sepanjang hidup."
Aksi protes kematian George Floyd di Gedung Putih, Washington DC, AS Foto: Reuters/Jim Bourg
Di samping itu, secara khusus Obama melihat kebangkitan gerakan pemuda yang muncul di berbagai demonstrasi. Menurutnya kaum muda AS saat ini, bisa menjadi inspirasi untuk perubahan lebih luas.
ADVERTISEMENT
"Sangat penting untuk mengambil momentum yang sudah diciptakan, dan sebagai suatu masyarakat dan negara mari kita gunakan ini agar bisa berdampak," jelas Obama.
Obama juga menegaskan, demo di AS membuktikan bahwa berbagai kebijakan keamanan dan pengunaan kekuatan sudah saatnya direformasi.
"Saya desak kepada setiap wali kota di negara ini untuk meninjau kembali kebijakan penggunaan kekuatan, peninjauan dapat dilakukan dengan melibatkan anggota masyarakat, dan anda harus berkomitmen untuk melaporkan rencana reformasi," tutur Obama.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.