Operasi Hernia, Presiden Brasil Absen dari Tugas Kenegaraan

2 September 2019 11:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jair Bolsonaro Foto: CARL DE SOUZA / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Jair Bolsonaro Foto: CARL DE SOUZA / AFP
ADVERTISEMENT
Presiden Brasil Jair Bolsonaro akan menjalani operasi hernia. Operasi ini merupakan yang keempat sejak Bolsonaro ditikam saat kampanye pemilihan presiden setahun lalu.
ADVERTISEMENT
Keterangan dari Istana Kepresidenan Brasil, kesehatan Bolsonaro kembali bermasalah akibat dari operasi sebelumnya.
Selain dari Istana Kepresidenan, Bolsonaro lewat twitternya memposting foto dia dengan seorang dokter yang akan mengoperasi dirinya.
"Semuanya menunjukkan saya akan menikmati 10 hari dengan mereka sesegera mungkin," kata Bolsonaro, seperti dikutip dari AFP, Senin (2/9).
Belum dipastikan kapan operasi Bolsonaro akan dilakukan. Namun, beberapa media Brasil menyebut operasi Bolsonaro dilangsungkan pada 8 September mendatang.
Dokter Antonio Luiz Macedeo yang memeriksa Bolsonaro mengatakan, hernia kembali muncul lantaran luka bekas operasi sebelumnya terbuka.
"Operasinya akan dilakukan di Sao Paolo di RS Vila Sur," sebut Macedo.
Serangan yang terjadi terhadap Bolsonaro pada 2018 lalu dilakukan oleh Adelio Bispo de Oliveira. Setelah diperiksa de Oliveira ternyata menderita masalah mental.
ADVERTISEMENT