Pabrik Cokelat di Pennsylvania Meledak, 2 Orang Tewas dan 9 Lainnya Hilang

25 Maret 2023 21:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ledakan di pabrik cokelat di Pennsylvania Foto: REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Ledakan di pabrik cokelat di Pennsylvania Foto: REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebuah pabrik cokelat milik R.M. Palmer Company di West Reading, Pennsylvania, meledak, Jumat (24/3) waktu setempat. Dalam insiden ini, dua orang ditemukan tewas dan sembilan orang lainnya masih hilang.
ADVERTISEMENT
"Saat ini kami masih melakukan upaya penyelamatan di lokasi kejadian," kata Kepala Polisi West Reading, Wayne Holden, dilansir Reuters, Sabtu (25/3).
Holden menyebut, ledakan itu menghancurkan gedung nomor dua dan merusak satu gedung di sebelahnya. Selain dua orang yang tewas dan sembilan orang lainnya yang hilang, masih ada beberapa orang lainnya yang terluka.
"Kami masih menyelidiki penyebab ledakan ini, meski ada potensi bahaya yang berkelanjutan di daerah tersebut," ucap Holden.
Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, terlihat ledakan besar itu mengeluarkan api dan asap yang membumbung tinggi. Puing-puing bangunan juga ikut berterbangan saat ledakan itu terjadi.
Menurut gambar yang diambil WGAL, stasiun TV di Pennsylvania, puing-puing bangunan yang hancur tampak menumpuk di jalanan sekitar. Api juga masih menyala hingga beberapa jam kemudian.
ADVERTISEMENT
R.M. Palmer Company, pemilik pabrik tersebut, adalah sebuah perusahan yang memproduksi permen dan cokelat sejak 1948. Perusahaan yang memiliki 850 orang pegawai ini mengkhususkan diri pada produk-produk musiman seperti untuk Paskah, Halloween, hingga Valentine.