Pajero Sport Warga Bekasi Raib Digondol Maling

22 Oktober 2021 18:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Maling gasak Pajero Sport di Bekasi. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Maling gasak Pajero Sport di Bekasi. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Sebuah rumah di Perumahan Candra Indah, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, disatroni komplotan maling. Peristiwa itu terjadi pada Kamis (21/10) dini hari.
ADVERTISEMENT
Komplotan maling itu masuk ke rumah warga bernama Charles Situmorang. Total diperkirakan ada 6 maling yang menyasar rumah Charles.
"Perkiraan saya minimal enam orang mungkin bisa lebih, yang masuk ke dalam rumah ada satu orang, sisanya tunggu di luar dekat mobil (Pajero) ada juga yang jaga di jalan," kata Charles, Jumat (22/10).
Dua dari komplotan maling itu, masuk ke dalam ruang tamu rumah Charles. Mereka mencari kunci mobil Mitsubishi Pajero Sport milik Charles bernomor polisi B 1351 TJQ.
Aksi maling itu terekam dalam CCTV di rumah Charles dan kemudian viral di media sosial. Salah satu maling yang terlihat di CCTV itu menggunakan jaket ojek online (ojol). Selebihnya menggunakan sweater berwarna biru dongker dan celana pendek.
ADVERTISEMENT
Tidak membutuhkan waktu lama, para maling itu menemukan kunci kontak mobil yang diletakkan Charles di sekitar ruang tamu rumahnya. Walhasil, maling itu dengan mudah membuka pintu mobil setelah mengambil kunci.
Mobil Pajero Sport milik Charles yang diparkir di garasi rumahnya itu memang tidak tertutup pintu garasi. Terlihat pintu gerbang dibiarkan terbuka karena ukuran mobil lebih besar dari tempat parkir.
Sementara itu, Kapolsek Pondokgede Polres Metro Bekasi Kota Kompol Puji Hardi membenarkan kejadian tersebut.
"Betul bahwa telah terjadi pencurian dan pemberatan kejadian Kamis dini hari sekitar pukul 04.30 WIB," kata Puji, saat dikonfirmasi.
Dia menjelaskan, modus pelaku masuk ke dalam rumah dengan cara mencungkil jendela. Mereka lalu mengambil kunci kontak mobil yang berada di meja ruang utama.
ADVERTISEMENT
Saat kejadian, korban sedang tertidur, dan baru sadar ketika kendaraan sudah berhasil dibawa kabur.
"Untuk jumlah pelaku masih didalami, pada saat korban mengetahui, pelaku sempat diancam menggunakan senjata tajam," jelasnya.
Saat ini, kasusnya masih dalam penyelidikan Polsek Pondokgede.
=====
Ikuti survei kumparan dan menangi e-voucher senilai total Rp3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveinews