Pedagang Meninggal karena Corona, Pasar Melati di Medan Diminta Tutup Sementara

22 September 2020 14:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Pasar Melati, di Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Pasar Melati, di Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Seorang pedagang di Pasar Melati, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, meninggal karena corona pada Senin (21/9). Usai diketahui hal tersebut, Pasar Melati diminta menghentikan sementara operasional selama beberapa hari.
ADVERTISEMENT
"Jadi bukan penutupan, tapi imbauan agar para pedagang menghentikan sementara aktivitasnya karena ada salah seorang pedagang yang meninggal akibat corona," ujar Camat Medan Sunggal, Topan Ginting, pada Selasa (22/9).
Topan menyatakan, berdasarkan hasil tracing, ada 6 penjual yang kontak erat dengan pedagang yang meninggal karena COVID-19 tersebut. Meski demikian, timnya tetap akan melakukan tracing lebih masif.
“(Demi) menghindari penyebaran terhadap orang lain," kata Topan.
Ilustrasi positif terkena virus corona. Foto: Shutterstock
Topan menambahkan dari hasil pantauannya sejauh ini, aktivitas di di Pasar Melati terpantau sepi usai ada imbauan agar menghentikan sementara aktivitas. Walau masih tampak sejumlah pedagang dan pembeli beraktivitas pada Selasa pagi.
Topan menyebut setelah ada temuan pedagang yang positif corona meninggal dunia, pihaknya langsung menyemprot Pasar Melat dengan disinfektan.
ADVERTISEMENT
"Besok akan dilakukan swab dan rapid test massal para pedagang di sana," tutup Topan.