Pelajar Bali yang Bawa Poster 'Awas Tukang Kawal Jogging' Dipulangkan Polisi

22 Oktober 2020 17:55 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah pelajar saat demo tolak Omnibus Law di Bali, Kamis (22/10).  Foto: Denita BR Matondang/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah pelajar saat demo tolak Omnibus Law di Bali, Kamis (22/10). Foto: Denita BR Matondang/kumparan
ADVERTISEMENT
Seorang pelajar diamankan polisi saat hendak mengikuti demo tolak Omnibus Law bersama gerakan #BaliTidakDiam di kawasan Universitas Udayana (Unud), Denpasar, Bali, pada Kamis (22/10).
ADVERTISEMENT
Pelajar laki-laki tersebut diamankan karena diduga membawa poster dari kardus yang menyindir petugas kepolisian.
"Awas !!! Ada tukang kawal jogging" demikian isi poster yang dibawanya.
Kapolres Denpasar, Kombes Jansen Aviatus mengatakan pelajar itu kini sudah dipulangkan ke rumahnya.
Ia menuturkan, polisi bersama Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Bali sepakat membina pelajar yang ikut demo tolak Omnibus Law.
"Sebelumnya kita ada kesepakatan dengan Disdikopora terhadap siswa SMA dan SMP melakukan pembinaan. (Pelajar tersebut) sudah dipulangkan ke orang tua dan disdikpora sudah kita hubungi," ucap Jansen.
Jansen tidak menahan pelajar itu atas kesepakatan dengan Disdikpora.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)