Pelanggar Lockdown di Melbourne: Denda Rp 50 Juta

4 Agustus 2020 10:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di sepanjang Bourke Street Mall di di Melbourne, Australia, Selasa (4/8). Foto: AAP Image/James Ross via REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di sepanjang Bourke Street Mall di di Melbourne, Australia, Selasa (4/8). Foto: AAP Image/James Ross via REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Negara Bagian Victoria di Australia akan mendenda pelanggar lockdown di Melbourne. Mereka juga mengerahkan militer untuk berjaga-jaga selama lockdown.
ADVERTISEMENT
Pemerintah Victoria dalam pernyataannya menyebut mereka bakal mendenda warga melanggar aturan lockdown sebesar 5.000 Dolar Australia atau sekitar Rp 50 juta.
Mulai pekan ini Victoria memberlakukan jam malam mulai pukul 20.00 hingga pukul 05.00, selain itu mereka memperketat pembatasan sosial serta menutup sejumlah tempat bisnis. Warga hanya boleh meninggalkan rumah untuk keperluan mendesak seperti berobat.
Mengutip Reuters, Menteri Utama Victoria Daniel Andrews mengatakan pada Selasa (4/8), hampir sepertiga warga yang terindikasi COVID-19 tidak mematuhi aturan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Sehingga diperlukan aturan baru dan tegas untuk memperketat aturan bagi warga.
"Tidak ada alasan bagi anda untuk meninggalkan rumah dan jika anda kedapatan meninggalkan rumah, akan sulit untuk meyakinkan polisi Victoria bahwa anda memiliki alasan yang sah,” kata Andrews kepada wartawan di Melbourne.
ADVERTISEMENT
Suasana di dalam pusat perbelanjaan Royale Arcade di Melbourne, Australia, Selasa (4/8). Foto: AAP Image/James Ross via REUTERS
Mulai Minggu (2/8) malam lockdown tahap 4 berlaku di Melbourne selama enam minggu ke depan. Selain pemberlakukan jam malam, warga Melbourne juga tidak akan bisa pergi lebih jauh dari 5 kilometer dari rumah dan akan dibatasi berolahraga satu jam sehari. Warga juga dilarang menerima tamu, dan melarang kegiatan rekreasi
Supermarket, Apotek, Bank, Kantor pos dan agen koran akan tetap buka, tetapi restoran hanya mengoperasikan layanan takeaway saja.
Pada Selasa (4/8) Victoria melaporkan 439 kasus baru virus corona dalam 24 jam terakhir. Sejak Senin (3/8) dilaporkan 11 orang telah meninggal dunia. Sehingga total infeksi di Victoria hampir 19.000 kasus dan total 232 kematian.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
ADVERTISEMENT