Pelatih MMA di Bali Hajar Pemotor Ugal-ugalan yang Nantang Duel Saat Ditegur

22 Januari 2024 14:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tangkapan layar saat HNW menghajar pemotor. Dok: Ist.
zoom-in-whitePerbesar
Tangkapan layar saat HNW menghajar pemotor. Dok: Ist.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pelatih Mixed Martial Arts (MMA) berinisial NHW (25 tahun) menghajar dua pemotor boncengan yang ugal-ugalan. Aksi NHW sempat viral di media sosial dan belum diketahui identitas dua pemotor itu.
ADVERTISEMENT
"Namun sampai saat ini belum ada laporan dari pihak kedua orang pengendara sepeda motor Vario Hitam yang diduga jadi korban penganiayaan," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan, Senin (22/1).
Kasus ini bermula pada saat NHW baru saja selesai mengajar di Banjar Aseman Kawan, Desa Tibubeneng, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Jumat (19/1).
NHW memutuskan pulang naik motor ke indekosnya di Kota Denpasar dengan melintas di Jalan Raya Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara. NHW lalu melihat pemotor lain ugal-ugal saat berkendara pukul 19.30 WITA.
Pemotor itu meneriaki dan memaki pengendara lain minggir agar tidak menghalangi jalannya. Padahal, jalur lalu lintas cukup padat. NHW menegur kedua pengendara saat berhenti dan papasan di lampu merah Kerobokan.
ADVERTISEMENT
"Kemudian kedua orang pengendara Vario tersebut tidak diterima ditegur dan langsung menantang dengan kata 'Ayo ke pinggir kita duel'," katanya.
NHW lalu turun dari motornya dan menghajar kedua pemotor itu. NHW lalu memutuskan ke kantor polisi pada pukul 23.00 WITA. NHW memberikan klarifikasi atas video viral di media sosial dan meminta maaf atas keributan tersebut.
Ilustrasi pemukulan. Foto: Shutterstock
"Langkah-langkah Kepolisian sudah dilakukan pengecekan TKP, meminta keterangan saksi-saksi dan mengecek CCTV di sekitar TKP, serta meminta keterangan pelaku untuk proses penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut," kata Jansen.