Pemotor Lawan Arus dan Knalpot Racing Jadi Sasaran Operasi Zebra di Tangerang

26 Oktober 2020 10:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi razia knalpot racing di Bogor Foto: Dok. tribratanews
zoom-in-whitePerbesar
Polisi razia knalpot racing di Bogor Foto: Dok. tribratanews
ADVERTISEMENT
Operasi Zebra Jaya 2020 kali ini Satlantas Polres Metro Kota Tangerang mengerahkan pasukan sepeda. Tugas mereka melakukan sosialisasi dan edukasi keselamatan berlalu lintas.
ADVERTISEMENT
Menurut Kasat Lantas Polres Metro Tangerang Kota Kompol Jamal Alam, Senin (26/10), tim The 9 Bicycle Patrol ini merupakan tim khusus.
"Salah satu tujuannya adalah untuk memutus mata rantai penyebaran dan penularan COVID-19 melalui upaya preventif dan preemtif," kata Jamal.
The 9 Bicycle Patrol ini terdiri dari 9 orang petugas Polantas, dipimpin oleh seorang perwira dengan beranggotakan 4 orang polisi laki-laki dan 4 orang polisi wanita.
Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim The 9 bicycle patrol. Foto: Dok. Istimewa
Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim The 9 bicycle patrol. Foto: Dok. Istimewa
9 Polisi pesepeda ini akan dilengkapi dengan berbagai macam peralatan mulai dari helm, tas, radio HT, masker, dan sarung tangan. Selain itu juga mereka memakai seragam khusus dan membawa poster agar masyarakat taat protokol kesehatan.
Tim sepeda ini akan masuk ke gang-gang sempit di Kota Tangerang dan dengan pengeras suara akan memberikan edukasi mengenai protokol kesehatan serta tertib berlalu lintas.
Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim Satlantas polres metro Kota Tangerang meresmikan tim The 9 bicycle patrol. Foto: Dok. Istimewa
Operasi Zebra di Tangerang Kota
ADVERTISEMENT
Operasi Zebra sendiri digelar selama 14 hari yang dimulai pada tanggal 26 Oktober 2020 sampai 8 November 2020.
Dalam operasi zebra ini, Satlantas Polres Tangerang Kota mengedepankan patroli dan imbauan guna meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas serta memutus mata rantai penularan virus COVID-19
"Pelaksanaan operasi Zebra Jaya 2020 dilakukan dengan konsep 40% kegiatan preventif, 40% kegiatan preemtif, dan 20 % kegiatan represif," tegas dia.
Adapun sasaran prioritas penegakan hukum adalah:
1. Pelanggaran melawan arus
2. Pelanggaran tidak menggunakan helm
3. Berhenti di stop line
4. Sepeda motor tidak memenuhi syarat teknis dan laik jalan ( knalpot cacing )