Pemprov DKI Akan Minta Vendor Ganti Sumur Resapan yang Rusak

2 Desember 2021 17:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Proyek galian sumur resapan di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (18/11/2021). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Proyek galian sumur resapan di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (18/11/2021). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pembangunan sumur resapan yang digadang-gadang efektif mengatasi banjir, ternyata banyak dikeluhkan masyarakat di media sosial.
ADVERTISEMENT
Selain lokasi pembangunan sumur resapan yang dianggap menghalangi mobilitas masyarakat, juga terdapat laporan yang mengatakan tutup sumur resapan rusak.
Salah satunya sumur resapan di daerah Cilandak Barat, Jakarta Selatan. Tutup sumur resapan yang belum lama rampung itu jebol.
Sekretaris Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta Dudi Gardesi mengungkapkan kondisi sumur resapan masih jadi tanggung jawab vendor. Sebab di beberapa wilayah pembangunannya masih dalam proses.
Dengan begitu jika ditemukan sumur resapan yang rusak, Pemprov DKI bisa minta vendor untuk mengganti kerusakan tersebut.
“Itu kan masih tanggung jawab vendor, kalau ada perusahaan sama dengan konstruksi yang lainnya juga kalau misalnya ada yang rusak ya kita minta perbaiki,” kata Dudi selaku saat dihubungi wartawan Kamis, (2/12).
ADVERTISEMENT
Sebelumnya Wagub DKI Riza Patria mengatakan pengelolaan dan pembangunan sumur resapan di Jakarta dikerjakan oleh pihak kontraktor sebagai pelaksana. Sehingga bila ditemukan ada pekerjaan tak sesuai spesifikasi, warga diminta segera melaporkan.
“Jadi kalau memang ada pekerjaan yang dilaksanakan oleh Pemprov DKI yang dilaksanakan pihak kontraktor sebagai pelaksana," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, kepada wartawan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (29/11).
"Apa pun pekerjaannya yang tidak sesuai dengan ketentuan dengan spek dengan aturan, mohon segera dilaporkan kepada kami, nanti akan segera ditindaklanjuti,” ujar dia.